Ilustrasi Imlek.(UNSPLASH/HUMPHREY MULEBA)
Ilustrasi Imlek.(UNSPLASH/HUMPHREY MULEBA) ( kompas.com)

Beda Perayaan Tahun Baru Imlek di China dengan di Indonesia

30 Januari 2022 22:19 WIB

SONORABANGKA.ID - Perayaan Tahun Baru Imlek adalah sebuah perayaan yang sangat meriah bagi masyarakat keturunan China yang tersebar ke segala penjuru dunia. 

Dalam merayakan Imlek, setiap negara mempunyai budaya masing-masing. Walau ada yang serupa, tetap tidak ada yang benar-benar sama sampai 100 persen. 

Seperti halnya perayaan Imlek di China dan Indonesia. Ada perbedaan yang disesuaikan dengan budaya masyarakat setempat maupun kebiasaan. 

Perayaan Imlek biasanya berlangsung kurang lebih 15 hari dengan diisi berbagai tradisi berbeda tiap harinya, dikutip dari Kompaspedia, Minggu (30/1/2022). 

Imlek di Indonesia

Menjelang Imlek salah satu tradisi di Indonesia adalah rumah-rumah orang keturunan China dibersihkan dan dicat. Kemudian berbagai dekorasi yang didominasi warna merah akan dipasang di sejumlah area rumah, dekorasi dipasang untuk mengungkapkan kebahagiaan. 

Hiasan berupa tulisan juga dipasang sebagai sebuah ungkapan syukur. Tulisan yang dipasang biasanya adalah Su Kwi Peng Ah” yang artinya selama empat musim tetap selamat.

Ada juga tulisan Ngo Ho Lim Mui yang artinya lima rezeki menunggu di depan pintu dan kata-kata soal kemakmuran lainnya. 

Ketika malam Tahun Baru, biasanya seluruh anggota keluarga berkumpul untuk makan malam bersama dan mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek.

Perayaan Imlek di Indonesia juga identik dengan pembagian amplop merah berisi uang atau angpo kepada sanak saudara.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm