Ilustrasi planet Uranus. Astronom menemukan kemiripan 5 Bulan terbesar Uranus dengan planet kerdil, Pluto.
Ilustrasi planet Uranus. Astronom menemukan kemiripan 5 Bulan terbesar Uranus dengan planet kerdil, Pluto. ( SHUTTERSTOCK/Vadim Sadovski)

Planet Terdingin dengan Rotasi Unik, Ini Fakta Menarik Planet Uranus!

12 Februari 2022 16:39 WIB
 

Planet Uranus memiliki keunikan, yaitu lapisan atas planet ini terdiri dari hidrogen molekuler dan bercampur dengan helium. Pada lapisan bawahnya dipenuhi es yang mengelilingi inti batu.

Atmosfernya terbuat dari air, ammonia, dan kristal es metana yang menyebabkan warna biru pucat pada planet ini.

- Memiliki cincin

Tak hanya Saturnus, Uranus juga memiliki cincin yang tak terlihat dengan jelas. Lebar cincin planet ini hanya beberapa kilometer dari planet Uranus.

Cincin Uranus sangat tipis dan gelap yang terdiri dari partikel berukuran debu hingga batu-batu kecil.

- Uranus baru dua kali mengelilingi matahari sejak 1781

Uranus berotasi selama 17 jam 14 menit dan berevolusi selama 84 tahun untuk sekali mengelilingi matahari.

Sejak ditemukannya pada tahun 1781, planet Uranus baru mengalami dua kali revolusi penuh.

Hingga kini, Uranus tengah memasuki revolusinya yang ketiga. Setidaknya butuh sekitar 15 tahun lagi untuk mencapai revolusi ketiganya.

- Uranus hanya dilintasi satu pesawat luar angkasa

Pada 24 Januari 1986, pesawat luar angkasa bernama Voyager 2 berhasil melintasi Uranus dengan jarak 81.500 kilometer. 

Menariknya, pesawat luar angkasa ini mencatatkan rekor baru sebagai benda buatan manusia yang mampu terbang paling jauh.

- Memiliki 27 bulan

Uranus memiliki satelit alami atau bulan yang mengelilinginya.

Jika bumi hanya memiliki satu bulan, berbeda dengan Uranus yang mempunyai 27 bulan disekelilingnya.

Ukuran bulan di Uranus cenderung kecil dan tidak teratur.

Memang, semua bulan Uranus adalah satelit beku dengan campuran es dan batuan yang membuat permukaannya terlihat gelap.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm