Pasangan yang tengah berhubungan jarak jauh umumnya menghabiskan waktu bersama melalui telepon atau video call.
Nah bila terjadi pertengkaran, meski dilakukan secara virtual, cobalah untuk menghindari menutup telepon di tengah argumen.
Jika kits menutupnya, akan sulit untuk berbaikan dengan si dia.
Rasa khawatir dan kecemasan yang dirasakan pasangan juga akan membuat hubungan tidak sehat.
3. Mengirim pesan berisi satu kata
Mengirimkan pesan berisi satu kata menandakan bahwa kamu kesal atau marah pada pasangan.
Hal ini bisa membuat pasangan khawatir dan merasa kita menjauhinya.
Walau tak bermaksud buruk, mengirimkan kata seperti “ok,” atau “baik” dapat membuat pasangan salah paham dan merasa kecewa.