Park Seo Joon
Park Seo Joon ( GRID.ID/Mia Della Vita)

Curhat Park Seo Joon Awal Mula Gabung Captain Marvel 2: The Marvels

4 Maret 2022 19:26 WIB

SonoraBangka.ID - Aktor Park Seo Joon menceritakan asal mula ia mendapatkan peran di film 'Captain Marvel 2: The Marvels'.

Pak Seo Joon mengaku awalnya tak percaya jika pihak Marvel Cinematic Universe ingin menghubunginya untuk menawarinya gabung di film superhero.

Pengakuan itu dikatakan Park Seo Joon dalam media online Inggris, The Guardian pada 3 Maret 2022.

Selama diwawancarai media tersebut, Park Seo Joon mengungkapkan perasaannya bergabung dalam daftar pemain Marvel Cinematic Universe (MCU).

"Ketika saya pertama kali mendengar bahwa Marvel Cinematic Universe ingin berbicara dengan saya, saya tidak dapat mempercayainya."

"Saya benar-benar tidak dapat mempercayainya," akunya dikutip dari Allkpop, Jumat (4/3/2022).

Sampai saat ini, tidak diketahui peran Park Seo Joon di film Captain Marvel 2: The Marvels'.

Park Seo Joon sendiri masih memilih untuk bungkam. Ia mengaku berhati-hati untuk menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan Marvel.

"Saya hanya mencoba untuk berhati-hati dengan pertanyaan terkait Marvel," tuturnya. 

Park Seo Joon lanjut membagikan sedikit pengalaman syutingnya.

"Saya bukanlah seseorang yang takut tantangan, tetapi apakah aku akan syuting di Korea Selatan atau luar negeri, semuanya menjadi tantangan bagi saya."

"Jadi saya sempat merasakan gugup pada awalnya."

"Tapi semua orang kala itu sangat membantu dan ramah, jadi saya bisa menyesuaikan diri dengan cepat," kata dia.

Diketahui sebelumnya, Park Seo Joon dipastikan akan muncul dalam film 'Captain Marvel 2: The Marvels'.

Banyak penggemar yang sudah tidak sabar melihatnya beradu akting dengan para pemain lainnya, termasuk Brie Larson.

'Captain Marvel 2: The Marvels' sendiri dijadwalkan rilis pada 2023. Untuk tanggal perilisannya akan diumumkan kemudian. 

https://www.grid.id/read/043169912/curhat-awal-mula-gabung-captain-marvel-2-the-marvels-park-seo-joon-ngaku-kaget-setengah-mati-saat-dihubungi-mcu-kenapa?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm