RM BTS
RM BTS ( GRID.ID/Rizqy Rhama Zuniar)

Ketagihan Makanan Ini, RM BTS sampai Nekat Berburu ke 8 Toserba

10 Maret 2022 16:55 WIB

SonoraBangka.ID - RM BTS baru-baru ini mencuri perhatian penggemar lewat aksinya yang berburu jajanan roti choco roll.

Bak ketagihan, RM BTS mengaku sampai berburu roti choco roll ke 8 toko serba ada (toserba).

Pengakuan RM BTS yang rela berburu ke 8 toserba demi mendapatkan roti choco roll itu pun tak ayal mencuri perhatian penggemar.

Siapa sangka idol sekelas RM BTS rela berburu dari toko ke toko demi mendapatkan jajanan kesukaannya.

Choco roll atau chocolate roll merupakan roti cokelat yang digulung dengan butter cream.

Rasanya yang manis tampaknya telah membuat RM jatuh hati pada cita rasa choco roll.

Saking sukanya, leader dari BTS itu bahkan sampai rela berburu jajanan tersebut ke toserba.

Pada Selasa (8/3/2022), RM melalui postingan Instagram Stories miliknya @rkive terlihat mengunggah beberapa foto roti choco roll.

Dalam postingannya itu, ia bahkan memohon agar jajanan tersebut bisa dijual dengan jumlah yang lebih banyak.

 
 

"Tolong bantu aku (agar) menjual lebih banyak," tulis RM dalam postingannya tersebut.

RM BTS
Tangkapan layar Instagram Stories @rkive
Postingan RM ketagihan dengan roi choco roll.

Tak sampai di situ, pada postingan selanjutnya, RM bahkan mengaku telah berburu ke 8 toserba demi mendapatkan roti choco roll kesukaannya.

"Saya menyerbu 8 toko serba ada," tulis RM.

"Cokelat gulung/goosman produksi 10 kali," lanjutnya dalam postingan yang lain.

Melihat postingan RM tersebut, akankah tim produksi roti choco roll memperbanyak produksi produk mereka?

Mengingat, ada banyak produk yang telah ludes terjual habis karena digunakan oleh anggota BTS.

https://www.grid.id/read/043179027/tolong-jual-lebih-banyak-ketagihan-makanan-ini-rm-bts-sampai-nekat-berburu-ke-8-toserba?page=all

SumberGrid.ID
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm