SONORABANGKA.ID - Filosofi Feng shui merupakan seni dan ilmu masyarakat China kuno yang digunakan untuk menata bangunan, benda, dan ruang dalam suatu lingkungan agar mencapai keselarasan dan keseimbangan.
Feng shui berguna untuk mengoptimalkan keselamatan dan kesejahteraan seseorang dalam merencanakan, membangun, dan menata rumah, sehingga bangunan terlindungi dari bahaya seperti penyusup atau masalah lingkungan seperti tanah longsor, banjir, dan sebagainya.
Pada saat yang sama, feng shui juga digunakan untuk mengundang kemakmuran dan vitalitas, sehingga tampak menjadi sesuatu yang dibutuhkan di rumahmu.
Dilansir The Spruce, Rabu (9/3/2022), berikut ini adalah tips menata rumah untuk meningkatkan keberuntungan dan perlindungan menurut feng shui.
Hadirkan warna merah
Merah adalah warna yang paling menguntungkan dalam feng shui. Ini melambangkan vitalitas, yang merupakan sumber kehidupan manusia.
Kamu dapat menggunakan warna ini secara strategis di rumahmu untuk mengundang perlindungan dan keberuntungan.
Cat pintu depan rumahmu dengan warna merah atau bawa barang-barang dekorasi berwarna merah ke rumahmu.
Bila dekorasi merah tidak estetis dengan desain rumahmu, pertimbangkan untuk memakai warna merah sesekali.
Terapkan commanding position
Dalam feng shui, commanding position (posisi memerintah) adalah posisi di mana kamu dapat melihat pintu, tidak membelakanginya.
Ketika berada di commanding position, kamu berada di posisi yang paling menguntungkan untuk mengundang keberuntungan dan melindungi dirimu sendiri.
Saat berada dalam commanding position, kamu dapat dengan gampang melihat pintu atau pintu masuk dari tempatmu duduk atau berdiri tanpa menoleh.
Untuk perlindungan dan keberuntungan terbaik, penting untuk berada dalam commanding position saat kamu berbaring di tempat tidur, duduk di meja, dan memasak di kompor.
Secara metaforis, ketika kamu melihat siapa atau apa yang datang ke arahmu kamu tidak akan cemas dan lebih terlindungi.
Letakkan tanaman lidah mertua
Dalam feng shui, ada tanaman tertentu yang dengan terampil dapat membawa kehidupan dan vitalitas ke dalam rumahmu.
Tanaman tersebut adalah Sansevieria trifasciata atau juga dikenal sebagai lidah mertua.
Tanaman lidah mertua adalah salah satu tanaman favorit ketika kamu mencari energi pelindung di lingkungan tempat tinggalmu.
Daunnya menyerupai pedang secara simbolis dapat memotong rintangan apa pun dengan belas kasih yang kuat. Sebagai bonus, tanaman lidah mertua mudah dirawat dan kuat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Tips Feng Shui untuk Keberuntungan dan Perlindungan di Dalam Rumah", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2022/03/09/221718576/3-tips-feng-shui-untuk-keberuntungan-dan-perlindungan-di-dalam-rumah?page=all#page2.