SonoraBangka.ID - Jungkook BTS baru-baru ini menjadi perbincangan hangat penggemar lantaran disebut sebagai reinkarnasi mendiang Putri Diana.
Pasalnya, penggemar menemukan banyak kesamaan antara Jungkook BTS dengan mendiang Putri Diana.
Dari banyaknya kesamaan ini lah penggemar lantas menyebut Jungkook BTS sebagai reinkarnasi Putri Diana.
Melansir dari Koreaboo.com, baru-baru ini beredar teori di media sosial yang berspekulasi bahwa Jungkook adalah anggota keluarga kerajaan di kehidupan sebelumnya.
Teori yang dimaksud itu, yakni yang menyebut Jungkook sebagai reinkarnasi dari mendiang Putri Diana.
Satu hal yang membuat teori ini cukup dipercaya adalah fakta bahwa Jungkook lahir di waktu yang berdekatan dengan tragedi kecelakan Putri Diana.
Putri Diana meninggal secara tragis dalam kecelakaan mobil pada 31 Agustus 1997, sementara Jungkook lahir pada 1 September 1997.
Selain itu, penggemar juga mencoba mengumpulkan sederet kemiripan yang ada pada diri Jungkook BTS dan Putri Diana.
Pertama, idol bernama asli Jeon Jungkook itu memiliki senyum cerah yang mirip dengan Putri Diana.
Keduanya bahkan dikenal sebagai sosok yang murah senyum dan memberi aura positif.
Tak hanya memiliki senyum yang mirip, Jungkook juga disebut memiliki kebiasaan perilaku yang sama dengan Putri Diana.
Pasalnya, golden maknae BTS itu dianggap memiliki gaya lirikan yang sama dengan Putri Diana.
Keduanya dianggap sama-sama memiliki kebiasaan melirik sambil tersenyum.
Selain itu, penggemar juga menyebut bahwa selera fashion atau gaya berpakain Jungkook dengan Putri Diana begitu mirip.
Pada salah satu postingan penggemar, Jungkook bahkan tampak mengenakan outer kemeja kotak-kotak yang sama dengan Putri Diana.
Dari sederet teori penggemar tersebut, menurut kalian apakah Jungkook benar-benar reinkarnasi mendiang Putri Diana? Atau hanya kebetulan semata?
https://www.grid.id/read/043239404/gegara-hal-ini-penggemar-percaya-jungkook-bts-adalah-reinkarnasi-putri-diana?page=all