Tak hanya itu, air kelapa juga dapat mempercepat perkembangan akar pada tanaman.
2. Sumber magnesium
Air kelapa adalah sumber magnesium, kalsium, dan mineral.
Berbagai jenis kandungan ini bermanfaat memberikan dorongan tambahan dalam pertumbuhan tanaman.
Dengan menambahkan air kelapa, tanaman di rumah bisa tumbuh lebih cepat dan subur.
3. Memicu pembelahan sel
Air kelapa mengandung hormon sitokinin yang dapat memicu tanaman untuk membelah sel-selnya menjadi tunas.
Selain itu, kandungan dalam air kelapa juga bisa memengaruhi pertumbuhan akar sehingga menghasilkan tanaman yang tumbuh yang lebih lebat.
Sebagai informasi, campuran santan dan air juga dapat merangsang pembelahan sel menjadi tunas.
4. Memberikan nutrisi
Air kelapa kaya akan mineral, vitamin, dan asam amino yang bermanfaat untuk tanaman
Selain itu, air kelapa juga menawarkan dukungan nutrisi untuk pengembangan bakteri baik guna membantu pertumbuhan tanaman.
Sementara untuk pengaplikasiannya, campurkan air 500-1000 mililiter air kelapa dengan satu liter air.
Kemudian siram tanaman dengan air kelapa dua atau empat minggu sekali.
Jadi, itulah berbagai manfaat air kelapa untuk tanaman. Tertarik mencoba bahan alami ini untuk tanamanmu?
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533246433/4-manfaat-air-kelapa-untuk-tanaman-salah-satunya-percepat-pertumbuhan?page=all