Dia melanjutkan, keselamatan dan keamanan kereta api menjadi prioritas utama.
Oleh karenanya, KAI melakukan pengecekan secara berkala terhadap titik rawan bencana, mengantisipasi potensi bahaya, memastikan ketersediaan dan kefungsian dari seluruh perangkat penanganan kondisi darurat, serta meningkatkan penjagaan perlintasan liar.
Di samping itu, KAI juga secara konsisten meningkatkan kualitas pelayanan kepada pelanggan dari mulai memasuki area stasiun, di atas kereta, hingga sampai titik keluar area stasiun tujuan.
Kemudian, KAI juga berupaya mengimplementasikan protokol kesehatan sesuai yang telah ditetapkan pemerintah berdasarkan Surat Edaran Kemenhub Nomor 49 Tahun 2022.
Salah satunya dengan menyediakan fasilitas cuci tangan dan hand sanitizer yang memadai, pengukuran suhu tubuh serta penggunaan masker, dan mengantisipasi adanya kerumunan di area stasiun.
"Termasuk layanan antigen dan pelaksanaan vaksinasi di stasiun-stasiun dan bekerjasama dengan TNI/Polri dan Dinas Kesehatan," kata dia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hari Pertama Angkutan Lebaran 2022, Tiket Kereta Api Sudah Terjual 50 Persen", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2022/04/22/163600026/hari-pertama-angkutan-lebaran-2022-tiket-kereta-api-sudah-terjual-50-persen?page=all#page2.