Franceso Bagnaia saat berlaga pada MotoGP Portugal 2022. (Photo by GABRIEL BOUYS / AFP)(GABRIEL BOUYS)
Franceso Bagnaia saat berlaga pada MotoGP Portugal 2022. (Photo by GABRIEL BOUYS / AFP)(GABRIEL BOUYS) ( kompas.com)

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2022, Bagnaia Meraih Pole Position Pertama Kali

30 April 2022 22:14 WIB

SONORABANGKA.ID - Jalannya Sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2022 di Sirkuit Jerez dimulai dengan para pebalap utama yang harus melalui Q1. Sebut saja Brad Binder, Johann Zarco, Alex Rins, dan Pol Espargaro.

Binder yang unggul pada awal jalannya sesi, harus menyerahkan posisi teratas kepada Pol Espargaro. Pada saat Espargaro unggul, tak disangka-sangka Marco Bezzecchi jadi yang tercepat.

Tapi Bezzecchi harus terjatuh pada tikungan kedua. Tak berselang lama, Remy Gardner ikut terjatuh di tikungan kedua.

Selang beberapa saat, Zarco jadi yang tercepat pada kualifikasi sesi pertama. Lalu disusul Bezzecchi, pebalap Mooney VR46 Ducati yang berhasil menempati urutan kedua pada akhir sesi. Adapun pada posisi 3, 4 dan 5, secara berturut-turut adalah Espargaro, Rins, dan Binder.

Kemudian sesi Q2 dimulai dengan persaingan antara Bagnaia dan Quartararo. Kedua pebalap bersaing keras memperebutkan posisi pertama sejak FP2.

Sementara itu, Jorge Martin harus terjatuh di tikungan pertama pada pertengahan sesi. Adapun Marc Marquez sempat mengikuti Bagnaia tapi keduanya masih berjarak cukup jauh.

Sisa 4 menit, Joan Mir mengeluarkan segenap tenaganya dan berhasil menguatkan posisi. Sedangkan Bagnaia terus mempercepat perolehan waktunya.

Sampai akhir sesi, Bagnaia akhirnya meraih pole position pertamanya musim ini. Diikuti Quartararo, Aleix Espargaro, Jack Miller, dan Marquez.

Seperti diketahui, pada sesi latihan bebas FP3 dan FP4 berhasil dikuasai oleh Francesco Bagnaia. Namun, tidak gampang bagi pebalap Ducati tersebut bertahan di posisi teratas.

Bagnaia berhasil mencatatkan waktu tercepat dan berhasil menjaga performanya dari sesi latihan bebas sebelumnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm