Pilih produk yang tahan lama seperti maskara tahan air atau eyeliner yang tahan lama, lip liner, atau pewarna bibir yang memberikan pigmen intens tanpa memerlukan lapisan berlebih.
4. Periksa tanggal kedaluwarsa produk
Produk segar lebih melekat pada permukaan kulit.
Periksa tanggal kedaluwarsa pada produk makeup.
Jika maskara, eyeliner, atau produk makeup lainnya kering, rapuh, atau mengeras, ini adalah tanda-tanda makeup sudah kadaluwarsa.
5. Eksfoliasi wajah
Riasan lebih melekat pada kulit yang bersih.
Jika kulit kita kering, tidak rata, atau bergelombang, lakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati, tetapi berhati-hatilah untuk tidak melakukan eksfoliasi secara berlebihan.
Lakukan eksfoliasi dua hingga tiga kali seminggu.
Bagi yang memiliki kulit berminyak dapat melakukan eksfoliasi tiga kali seminggu, dan mereka yang memiliki kulit kering dapat melakukan eksfoliasi dua kali seminggu.