( Diskominfo Babel)

Resmi Dilantik, Pj Ketua TP PKK Babel Siap Jalankan 10 Program Pokok PKK

30 Mei 2022 18:44 WIB

SONORABANGKA.ID - Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Tri Tito Karnavian resmi melantik Sri Utami Soedarsono Ridwan Djamaluddin, sebagai Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Senin (30/5/2022).

Selain Babel, dalam kegiatan itu Ketua Umum TP PKK juga melantik Pj Ketua TP PKK Provinsi Banten, Provinsi Sulawesi Barat, Provinsi Gorontalo, dan Provinsi Papua Barat secara luring maupun daring, dari Gedung Sasana Bhakti Praja di Kantor Kementerian Dalam Negeri.

Ditemui usai pelantikan, Pj Ketua TP PKK Babel, Sri Utami Soedarsono Ridwan Djamaluddin menyatakan kesiapannya menjalankan 10 Program Pokok PKK bersama dengan para pengurus TP PKK di seluruh Kabupaten/Kota.

Oleh karenanya pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Pengurus TP PKK di daerah untuk berkonsolidasi, terkait apa yang telah dilakukan dan harapan guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Itu penting sekali untuk saya untuk menyusun dan mengefektifkan program yang sudah dijalankan sebelumnya. Dengan demikian, Insya Allah program dan kegiatan yang dijalankan oleh TP PKK Bangka Belitung dapat tepat sasaran dan berhasil membantu keluarga-keluarga di Babel untuk lebih sejahtera dan baik lagi," jelasnya.

"Dan yang lebih penting TP PKK Bangka Belitung akan terus mendukung program dan kegiatan Pj Gubernur Babel untuk memenuhi kepentingan masyarakat," imbuhnya.

Sebelumnya, Ketua Umum TP PKK Tri Tito Karnavian dalam sambutannya menyampaikan penetapan Penjabat Ketua TP PKK adalah konsekuensi sebagai istri seorang kepala daerah, dan sesuai dengan Perpres Nomor 99 Tahun 2017 dan ditegaskan dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 36 Tahun 2020 tentang Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga.

Ketua Umum TP PKK juga berharap akan pentingnya koordinasi antar Ketua TP PKK dengan para pengurus dan TP PKK Kabupaten/Kota di provinsi masing-masing, maupun dengan TP PKK pusat dalam menjankan program kegiatannya.

Ia meyakini dengan latar belakang yang dimiliki oleh para Pj Ketua TP PKK yang baru saja dilantik, dapat menjalankan tugas yang diamanahkan ini.

"Para Ibu Ketua TP PKK sudah ditunggu oleh pengurusnya di daerah, untuk segera melaksanakan program dan kegiatannya di provinsi masing masing," ungkapnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm