Ilustrasi ponsel Vivo Y33e 5G.
Ilustrasi ponsel Vivo Y33e 5G. ( (Vivo))

Vivo Y33e 5G Meluncur dengan Chipset Dimensity 700, Ini Spesifikasinya

31 Mei 2022 06:13 WIB

SonoraBangka.ID - Vivo belum lama ini meluncurkan ponsel kelas menengah (mid-range) terbaru mereka secara diam-diam di pasar China.

Ponsel tersebut adalah Vivo Y33e 5G dan merupakan varian lain dari Vivo Y33s 5G yang sudah meluncur lebih dulu di beberapa negara.

Sekilas, ponsel ini mirip dengan sebagian besar ponsel Vivo lainnya di segmen mid-range, terutama dengan Vivo Y33s 5G itu sendiri.

Dari segi desain, misalnya, Vivo Y33e 5G masih mengadopsi panel IPS LCD dengan bentang mencapai 6,51 inci dan resolusi layar HD Plus.

Pada bagian tengah atas layar tersebut, terdapat sebuah modul kamera selfie konvensional, atau yang biasa disebut "poni" untuk memuat kamera selfie 8 MP.

Selain di bagian depan, fitur kamera juga bisa ditemui di bagian punggung Vivo Y33e 5G. Di sisi tersebut, terdapat sebuah modul berbentuk persegi panjang yang memuat dua kamera, terdiri dari kamera utama 13 MP dan kamera makro 2 MP.

Beralih ke bagian "jeroan", performa ponsel ini mengandalkan chipset Mediatek Dimensity 700 yang tentunya mendukung konektivitas 5G. Chipset tersebut dipadukan dengan RAM LPDDR4X sebesar 4 GB, serta media penyimpanan berkapasitas 128 GB.

Untuk sektor daya, ponsel ini ditenagai dengan baterai jumbo yang memiliki kapasitas 5.000 mAh yang hanya mendukung pengisian dengan daya 10 watt via konektor USB tipe-C.

Fitur pendukung lainnya di ponsel dengan dimensi ketebalan 8,45 mm dan bobot 198 gram ini mencakup pemindai sidik jari (fingerprint) yang sudah disematkan di tombol power, Bluetooth 5.1, 3,5 mm audio jack, dan masih banyak lagi.

Dirangkum dari TechAndroids, Senin (30/5/2022), Vivo Y33e 5G menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 yang sudah dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) OriginOS 2.0.

Di China, ponsel ini hadir dalam varian warna Magic blue dan Fluorite Black. Harganya dipatok di angka 1.299 yuan atau sekitar Rp 2,8 juta.

Belum ada informasi apakah ponsel ini bakal ikut dipasarkan di Indonesia atau tidak.

Namun, mengingat Vivo rajin memasukkan ponsel Y-Series mereka ke Indonesia, tak menutup kemungkinan Vivo Y33e 5G juga bakal dijual di Tanah Air.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Vivo Y33e 5G Meluncur dengan Chipset Dimensity 700, Ini Spesifikasinya", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/05/30/19000027/vivo-y33e-5g-meluncur-dengan-chipset-dimensity-700-ini-spesifikasinya.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm