Sebagian dari hasil penjualannya disumbangkan ke salah satu amal kesehatan mental, Kicking The Stigma.
1959 Martin D-18E Acoustic - 6 juta US dolar
Gitar akustik ini menjadi gitar andalan Kurt Cobain yang dipakainya di konser MTV Unplugged pada tahun 1993.
Menurut sebuah fakta yang ditulis di killerguitarrigs.com, gitar akustik ini merupakan gitar terakhir yang dibeli Kurt Cobain untuk dirinya sendiri.
Kurt Cobain mendapatkan gitar ini dari Voltage Guitars di Los Angeles, hanya beberapa bulan sebelum eksekusi konser MTV Unplugged di New York pada tanggal 18 November 1993.
Gitar ini pernah menempati posisi teratas sebagai gitar termahal setelah penjualannya mencapai 6 juta dolar AS pada tahun 2020.
Cardigan Kurt Cobain - 334.000 US dolar
Seperti gitar akustik 1959 Martin D-18E, cardigan hijau yang dipakai oleh Kurt Cobain pada konser MTV Unplugged juga berhasil dilelang.
Cardigan merek Manhattan berwarna hijau zaitun itu berhasil melebihi ekspetasi penjualan.
Dilansir dari situs Rolling Stone, cardigan ini berhasil terjual seharga 334.000 dolar AS di suatu pelelangan di tahun 2019.
Penjulan tersebut membuat rekor baru untuk sweater paling mahal yang pernah dijual di pelelangan.
Ada beberapa peninggalan yang membekas pada cardigan hijau itu misalnya warna yang mulai pudar, lubang terbakar oleh rokok, dan hanya menyisakan empat kancing yang menempel yang semula berisi lima kancing.