Sekretaris Umum PP Fatayat NU Membuka Latihan Kader Dasar Fatayat NU
Sekretaris Umum PP Fatayat NU Membuka Latihan Kader Dasar Fatayat NU ( Fatayat NU Babel)

Sekretaris Umum PP Fatayat NU Membuka Latihan Kader Dasar Fatayat NU

18 Juni 2022 18:42 WIB

SONORABANGKA.ID - Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU), Margaret Aliyatul Maimunah Membuka Latihan Kader Dasar (LKD) Fatayat Nahdlatul Ulama oleh Pengurus Wilayah Fatayat Nahdlatul Ulama Prov. Kep. Bangka Belitung, di Masjid Pesantren Hidayatussalikin Kampus Putri Kota Pangkalpinang. Sabtu (18/6/2022).

Sekretaris Umum PP Fatayat NU, Margaret Aliyatul Maimunah dalam sambutannya menyampaikan LKD ini merupakan pengkaderan fatayat NU secara berkelanjutan guna membentuk kader militan dan berdaya guna dalam menopang perjuangan NU.

"LKD ini adalah salah satu kegiatan kunci dalam pengkaderan organisasi fatayat NU, yang banyak memberikan pembelajaran yang tentunya mengenai organisasi fatayat NU, yang intinya untuk membentuk kader militan dan berdaya guna dalam menopang perjuangan NU," kata Margaret Aliyatul Maimunah.

Ditambahkan juga oleh Ketua Fatayat NU Bangka Belitung, Hj, maimunah, S.PD, M.Pd menyampaikan harapannya juga atas pelaksanaan LKD ini para kader fatayat NU mempunyai nilai juang yang tinggi terhadap perjuangan NU dan merupakan kegiatan untuk menangkal paham radikalisme di Provinsi Bangka Belitung.

"Kegiatan LKD ini juga untuk menangkal masuknya paham radikalisme, yang biasanya di sebarkannya melalui pengajian bersama khususnya bersama ibu ibu rumah tangga, dengan LKD ini kader fatayat NU mempunyai semangat kebangsaan dan NKRI yang dapat menangkal faham radikalisme yang juga dapat merongrong negara," ujar Ketua Fatayat NU Bangka Belitung.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm