Sugar glider
Sugar glider ( AnekaBudidaya.com )

Gampang Dipelihara, 7 Jenis Sugar Glider ini Populer di Indonesia

18 Juni 2022 19:18 WIB

SonoraBangka.id Sugar glider adalah hewan peliharaan eksotis yang semakin populer belakangan ini,dan makin diminati.

Sugar glider termasuk salah satu hewan pengerat yang jinak dan mudah dipelihara. 

Tak hanya satu, ternyata ada beberapa jenis sugar glider yang bisa dibedakan berdasarkan corak dan warnanya, teman-teman.

Ada sugar glider yang berwarna gelap seperti hitam dan cokelat, namun ada pula yang berwarna putih pucat. 

Tak hanya itu saja, ada pula jenis sugar glider yang memiliki corak unik di bagian ekor dan wajahnya. 

Dari sekian banyak jenis-jenis sugar glider, berikut ini tujuh jenis sugar glider yang populer di Indonesia. 

Apa saja? Cari tahu, yuk!

1. Sugar Glider Classic Grey

Tahukah teman-teman? Jenis sugar glider classic grey atau abu-abu klasik ini termasuk yang paling populer dan banyak ditemui di pasaran. 

Dibandingkan jenis-jenis sugar glider lainnya, sugar glider classic grey memiliki harga yang cenderung murah dan mudah dijinakkan. 

Kita bisa langsung mengenalinya lewat warna bulunya yang merupakan perpaduan warna abu-abu dan juga sedikit kecokelatan 

Selain itu, ciri khas lain dari sugar glider ini ditandai dengan garis hitam di sepanjang punggung hingga kepalanya. 

2. Sugar Glider Albino

Perlu diketahui, albino merupakan istilah yang menggambarkan kelainan pigmen pada kulit. 

Akibat kondisi ini, jenis sugar glider albino ini memiliki bulu dan kulit yang berwarna putih pucat. 

Keunikannya tak hanya itu saja, sugar glider albino ini juga memiliki bola mata yang kemerahan. 

Karena kondisinya yang cukup langka, maka harga sugar glider albino ini bisa sangat mahal dan tergolong fantastis. 

3. White Face Sugar Glider

Jika kita melihatnya sekilas, jenis sugar glider ini terlihat mirip dengan jenis sugar glider classic grey

Namun, jika kita melihat dengan seksama bagian wajahnya, maka kita akan menemukan perbedaannya. 

Yap, di bagian wajah white face sugar glider, bulu-bulunya terlihat lebih putih serta tidak memiliki lingkaran di bagian matanya. 

Secara sifat dan karakteristik lainnya, jenis sugar glider ini tak jauh berbeda dengan sugar glider classic grey yang jinak dan ramah. 

4. Sugar Glider Leucistis

Nah, kalau jenis sugar glider yang satu ini memiliki warna dan corak yang sedikit berbeda dengan jenis-jenis yang sudah disebutkan. 

Tahukah teman-teman? Leucistic sendiri mengacu pada suatu kondisi yang disebut dengan leucism, teman-teman. 

Mirip seperti albino, leucism merupakan kondisi yang menyebabkan hewan kekurangan pigmen pada kulit.  

Oleh karena itu, jenis sugar glider leucistis ini memiliki bulu yang seluruhnya berwarna putih bersih. 

Jika dibandingkan dengan jenis sugar glider lainnya, jenis yang satu ini harganya cukup mahal, bahkan bisa mencapai belasan juta, lo. 

5. Sugar Glider Black Beauty

Jenis sugar glider selanjutnya adalah black beauty

Seperti namanya, jenis sugar glider ini memiliki bulu yang lebih gelap dibandingkan jenis sugar glider lainnya, teman-teman.

Ciri khas lainnya terletak pada adanya lingkaran hitam pada mata sugar glider black beauty ini. 

Selain itu, terdapat pula jenis lainnya yang bernama black beauty black face yang wajahnya jauh lebih gelap dengan warna hidung merah muda. 

6. Sugar Glider Mosaic

Jenis sugar glider ini termasuk jenis sugar glider yang sangat populer dan banyak dinikmati. Ia sering disebut juga sebagai Powdered Mosaic. 

Sebab, bulu sugar glider mosaic ini didominasi oleh warna putih cerah. 

Tak hanya itu saja, pada punggung sugar glider mosaic ini juga ditemui guratan yang berwarna abu-abu muda. 

Guratan inilah yang menyebabkan jenis sugar glider ini dinamakan sebagai sugar glider mosaic. 

7. Sugar Glider White Tip

Untuk menemukan sugar glider jenis ini, tidak terlalu sulit. Ini karena ujung ekor sugar glider white tip memiliki warna putih. 

Tak selalu di bagian ujungnya, kadang-kadang corak putih ini juga berada di tengah atau melingkari ekor seperti cincin. 

Selebihnya, ciri-ciri fisik sugar glider white tip ini mirip dengan sugar classic grey. 

Jadi, itulah tujuh jenis sugar glider yang perlu teman-teman ketahui.

Nah, apakah kamu tertarik untuk memilikinya?

Artikel ini telah terbit di https://bobo.grid.id/read/083334397/mudah-dipelihara-ini-7-jenis-sugar-glider-yang-populer-di-indonesia?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm