Samsung Galaxy F13 resmi di India. Ponsel ini merupakan kembaran Galaxy M13.
Samsung Galaxy F13 resmi di India. Ponsel ini merupakan kembaran Galaxy M13. ( KOMPAS.com)

Samsung Galaxy F13 Meluncur dengan Baterai 6.000 mAh, Ini Spesifikasinya

28 Juni 2022 08:46 WIB

Untuk software, Samsung F13 sudah menjalankan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka OneUI Core 4.1

Fitur lain yang dibawa Samsung Galaxy F13 meliputi pemindai sidik jari terintegrasi dengan tombol power (side-mounted fingerprint scanner), NFC, colokan audio jack 3.5mm, USB Type-C, Wi-Fi 5, serta Bluetooth 5.0.

Harga Galaxy F13

Samsung F13 hadir dalam pilihan warna Waterfall Blue, Sunrise Copper, dan Nightsky Green.

Di India, harga Galaxy F13 dibanderol mulai 11.999 rupee (sekitar Rp 2,2 juta) untuk varian 4/64 GB dan 12.999 rupee (sekitar Rp 2,4 juta) untuk varian 4/128 GB, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Senin (27/6/2022).

Samsung sendiri tidak memasarkan Galaxy F-series di Indonesia. Jadi, bila tertarik dengan Galaxy F13, tampaknya penggemar Samsung di Tanah Air harus menunggu hingga Samsung Galaxy M13 dirilis di Indonesia.

Hingga kini, belum ada informasi resmi soal ketersediaan Samsung Galaxy M13 di pasar Indonesia. Namun bila menilik peluncuran pendahulunya, Galaxy M12 hadir di Indonesia pada April 2021, atau berselang 2 bulan setelah resmi diluncurkan secara global.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Samsung Galaxy F13 Meluncur dengan Baterai 6.000 mAh, Ini Spesifikasinya", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/06/27/17300097/samsung-galaxy-f13-meluncur-dengan-baterai-6.000-mah-ini-spesifikasinya?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm