Pengelola SPBU Jalan Raya Cinunuk Kabupaten Bandung mengaku wilayah Kabupaten Bandung belum menerapkan aplikasi My Pertamina guna mengisi Pertalite dan Solar Bersubsidi.(KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah)
Pengelola SPBU Jalan Raya Cinunuk Kabupaten Bandung mengaku wilayah Kabupaten Bandung belum menerapkan aplikasi My Pertamina guna mengisi Pertalite dan Solar Bersubsidi.(KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah) ( kompas.com)

Syarat Daftar Untuk Beli Pertalite dan Solar di MyPertamina

5 Juli 2022 18:16 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Mulai 1 Juli 2022 PT Pertamina Patra Niaga telah membuka pendaftaran kendaraan dan identitas di situs MyPertamina.

Usai mendaftar, masyarakat mendapatkan QR Code untuk membeli BBM subsidi, yakni Pertalite dan Solar di SPBU.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution mengatakan, inisiatif ini dilakukan dalam rangka melakukan pencatatan awal untuk memperoleh data yang valid guna penyaluran BBM subsidi lebih tepat sasaran.

"Data pengguna yang terdaftar dan telah mendapatkan QR Code ini adalah bagian dari pencatatan penyaluran Pertalite dan Solar agar bisa lebih tepat sasaran, bisa dilihat trennya, siapa penggunanya," kata Alfian, dalam keterangan resminya, Rabu (29/6/2022).

Tak cuma itu, Alfian juga mengatakan, pihaknya tidak mewajibkan masyarakat menggunakan aplikasi MyPertamina, tapi hanya cukup dengan melakukan pendaftaran yang dibuka pada 1 Juli.

Untuk melakukan registrasi di situs subsiditepat.mypertamina.id, syarat dan dokumen yang perlu disiapkan adalah ;

- KTP

- STNK kendaraan

- Foto kendaraan

- Alamat email

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm