Ilustrasi banana split ice cream sundae.
Ilustrasi banana split ice cream sundae. ( SHUTTERSTOCK/TULPAHN)

Cocok Untuk Dessert Makan Siang, Berikut Resep Es Krim Karamel Pisang

21 Juli 2022 06:09 WIB

SonoraBangka.id -  Es campur adalah salah satu minuman populer di Indonesia, dengan isian berbagai macam buah dalam sirop manis. Es campur biasanya terdiri dari buah nangka, nanas, alpukat, kolang-kaling, cincau hitam, dan dawet. Kali ini resep es campur yang bisa kamu coba di rumah, menggunakan bahan berbeda yaitu buah pisang ambon, nanas, dan saus karamel sebagai pengganti sirop. Selain itu untuk menambah rasa nikmat dalam es campur, kamu bisa memberikan es krim vanila di atasnya. Simak resep es krim karamel pisang, dikutip dari buku "Step by Step 60 Resep Es Campur & Es Buah ala Sisca Soewitomo" (2014) karya Sisca Soewitomo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep es krim karamel pisang

Bahan:

150 gram gula pasir

3 sdm madu

150 ml air jeruk manis

6 buah pisang ambon

1 buah nanas, potong bentuk kipas atau segitiga

Kulit jeruk manis, iris bentuk korek api

900 ml es krim vanila, atau menurut selera

Hiasan:

Krim kocok semprot siap pakai

Stroberi segar

Jeruk manis kalengan, siap beli

Kayu manis batangan

Daun mint

Cara membuat es krim karamel pisang:

1. Panaskan gula pasir hingga menjadi karamel, campur dengan madu dan masukkan air jeruk manis, masak hingga mengental.

2. Masukkan pisang dan nanas, masak sebentar, tambahkan kulit jeruk, aduk rata, angkat.

3. Siapkan mangkuk, taruh pisang, nanas, dan sausnya, beri dua skup es krim. Hias dengan krim semprot, stroberi, jeruk manis, kayu manis batangan, dan daun mint.

4. Sajikan segera

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Es Krim Karamel Pisang, Dessert Setelah Makan Siang", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/07/20/210700375/resep-es-krim-karamel-pisang-dessert-setelah-makan-siang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm