Mengingat kamu berada di tempat umum, cari tempat yang kiranya aman dan nyaman digunakan untuk menyusui.
Misalnya jika di taman, carilah kursi atau tempat duduk di tempat yang teduh dan sejuk.
Hindari lokasi apabila di sana banyak orang merokok atau tempat yang terlalu ramai dan berisik.
6. Rencanakan Jawaban Jika Dikritik atau Ditegur
Apabila di ruang publik ada yang menegurmu dan memintamu pindah tempat, semisal menyuruhmu menyusui di toilet, tolaklah.
Katakan bahwa tidak ada orang makan di toilet, termasuk pula bayimu yang tidak mungkin menyusu di sana.
Kamu sangat boleh menerima bantuan orang lain jika mereka menunjukkan ruang menyusui untukmu.
Nah, itulah tadi tips menyusui bayi di tempat umum yang perlu kamu tahu.
Semoga informasi ii bisa membantu!
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533403772/hari-asi-sedunia-ketahui-6-tips-menyusui-di-tempat-umum-berikut-ini?page=all