Ilustrasi
Ilustrasi ( Shutterstock )

Komunikasi Terbuka, 1 Dari 3 Cara Menghadapi Pasangan yang Cerewet!

10 Agustus 2022 21:26 WIB

SonoraBangka.id - Dalam sebuah hubungan berkomitmen, biasanya pasangan akan tetap bersama meski ada ketidaksempurnaan di antara mereka.

Menjalin hubungan asmara berarti harus menggambungkan dua karakter yang berbeda atau bahkan berlawanan, sehingga wajar jika terjadi konflik dalam relasi.

Beberapa orang memang bisa menerima pasangannya apa adanya, sementara yang lain cenderung mencari kesalahan.

Pasangan yang kerap mencari kesalahan dengan cara mengomel setiap harinya tentu akan membuatmu kesal.

Pada akhirnya, kamu merasa serba salah karena pasangan seakan-akan mengatur bagaimana kamu harus bertindak.

Melansir Healthshots, inilah beberapa cara efektif menghadapi pasangan yang cerewet. Yuk, simak!

1. Cari tahu akar masalahnya 

Pasangan cerewet terjadi ketika merasa tidak puas dengan sesuatu, sebaiknya cari tahu akar masalahnya dulu.

Telusuri alasan yang membuat pasanganmu benar-benar kesal, lalu cobalah mencari solusinya.

Dengan begitu, kamu tahu apa yang perlu diperbaiki dalam dirimu atau meluruskan kesalahpahaman yang terjadi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm