Bruna Marquenzine dan Neymar Jr.
Bruna Marquenzine dan Neymar Jr. ( 102.3 Max FM)

Pesepakbola Ternama Neymar Share Dan Like MV PINK VENOM Milik Blackpink

22 Agustus 2022 09:13 WIB

SonoraBangka.Id - Salah satu fakta yang mengejutkan datang dari idol kpop Blackpink. Ya, di dalam video musik nya salah seorang personel menggunakan kostum MU yang merupakan salah satu klub sepakbola ternama di dunia. 

Pesepak bola asal Brasil, Neymar da Silva Santos Junior atau karib dikenal dengan Neymar mengejutkan penggemar Kpop.

Pasalnya, Neymar mengatakan bahwa ia menyukai single BLACKPINK yang baru saja dirilis “Pink Venom”.

Dilansir dari Allkpop, Sabtu (20/8/2022), lewat cuitan di Twitter, bintang sepak bola yang kini merumput dengan PSG ini membagikan lagu “Pink Venom” milik BLACKPINK.

I like this (saya suka ini),” tulis Neymar di Twitter sebagai keterangan unggahannya.

Warganet langsung mengaitkan unggahan Neymar itu dengan rumor kepindahannya ke Manchester United (MU).

Pasalnya, dalam video musik “Pink Venom”, Jennie terlihat menggunakan jersey MU di salah satu scene.

Beberapa pekan lalu, memang beredar rumor bahwa Neymar menjadi salah satu kandidat yang bakal menggantikan Cristiano Ronaldo di MU.

Baca juga: BLACKPINK Puncaki iTunes Puluhan Negara dengan Pink Venom

Sementara itu, “Pink Venom” mencetak sejumlah prestasi padahal baru satu hari dirilis.

Lisa dkk menempati posisi puncak di iTunes 69 negara berkat lagu “Pink Venom”.

Selain itu, video musik “Pink Venom” mencacatkan prestasi dengan disaksikan lebih dari 70 juta kali di YouTube dalam waktu kurang dari 16 jam sejak dirilis.

Prestasi itu membuat BLACKPINK memecahkan rekor yang dibuat mereka sendiri dengan video musik “How You Like That” tahun 2020.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm