Teaser dimulai dengan adegan saat polisi belum berhasil menemukan bukti mengenai terduga tersangka kriminal bertopi merah.
Awalnya, ada seorang wanita yang sedang bergegas pulang di tengah hujan lebat, tiba-tiba sosok bertopi merah itu mengikuti secara diam-diam dan menyerangnya saat sampai di rumah.
Cuplikan berikutnya memperlihatkan bagaimana Song Ha Young dimarahi besar-besaran oleh detektif karena nekat ingin membuka kasus yang telah ditutup.
Walau begitu, dia tetap bersikeras untuk menyelesaikan kasus tersebut, meski banyak orang meyakini bahwa semua kasus itu tak cukup bukti.
Walaupun pekerjaannya sebagai profiler kriminal dipandang sebelah mata, Song Ha Young santai menanggapinya.
Ia menyebut jika profiler pada dasarnya tetaplah seorang polisi yang banyak melakukan pendekatan psikologis untuk mengetahui motif pelaku.
“Seorang profiler bukanlah psikolog yang seperti polisi. Mereka adalah seorang polisi yang seperti psikolog," ujarnya dalam cuplikan teaser.
Untuk kamu yang gemar dengan serial kriminal misteri, maka 'Through The Darkness' cocok menjadi referensi.
Selain karena diperankan oleh para aktor senior, drama ini juga memiliki alur cerita yang tak mudah tertebak sehingga membuatmu tak mau berhenti menontonnya.
“Through the Darkness” telah tayang perdana pada 14 Januari 2022 lalu.
Silahkan klik link di bawah ini untuk menonton drama Through the Darkness.
Link Nonton Through the Drakness.
https://www.grid.id/read/043442171/sinopsis-drakor-through-the-darkness-dengan-kim-nam-gil-dan-jin-sun-kyu-sebagai-pemeran-utama-simak-jadwal-tayang-dan-link-nonton-berikut-ini