Takaaki Nakagami(Dok. LCR Honda)
Takaaki Nakagami(Dok. LCR Honda) ( KOMPAS.COM)

Takaaki Nakagami Punya Peluang Untuk Bertahan di LCR Honda Musim 2023

25 Agustus 2022 18:55 WIB

SONORABANGKA.ID - Pebalap Takaaki Nakagami sempat merasa terancam posisinya di MotoGP oleh pebalap Moto2, yakni Ai Ogura. Namun, sekarang Nakagami punya peluang untuk bertahan.

Sebelumnya, dikabarkan bahwa Nakagami akan digantikan oleh Ogura. Sebab, Ogura terlihat lebih menjanjikan karena belakangan ini sangat kompetitif di Moto2.

Nakagami sendiri dikontrak langsung oleh Honda Racing Corporation (HRC) Lucio Cecchinello, pemilik tim LCR Honda. Tapi, ada firasat bahwa HRC akan mempertahankan Nakagami untuk musim depan.

Sejauh ini, Nakagami sudah lima musim di MotoGP. Namun, belum ada satu podium pun berhasil diraihnya. Prestasi terbaiknya cuma pole position dan finis di posisi keempat.

Namun, HRC ternyata punya rencana lain dengan mempromosikan Ogura ke MotoGP pada musim depan. Jadi, Ogura akan balapan satu musim lagi di Moto2.

"Saya tidak mau naik ke Kejuaraan Dunia MotoGP sekarang ini. Jadi, balapan yang bagus di Spielberg tidak membuat perbedaan bagi saya," ujar Ogura, dikutip dari Speedweek.com, Kamis (25/8/2022).

Pada usia ke-21, Ogura baru 30 kali balapan di Moto2. Sejauh ini, baru dua kemenangan dan enam podium diraihnya. HRC ingin meningkatkan RC213V terlebih dulu, sembari Ogura terus menambah pengalamannya.

Selain itu, HRC juga tidak ingin mengganti dua pebalap sekaligus di LCR Honda. Sebab, sudah ada Alex Rins yang menggantikan posisi Alex Marquez.

Ditambah lagi, sudah ada buktinya dua pebalap rookie yang sangat kompetitif di Moto2, tapi kesulitan ketika naik ke MotoGP, yakni Remy Gardner dan Raul Fernandez. Kabarnya, kontrak Nakagami akan diumumkan pada MotoGP Jepang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Takaaki Nakagami Punya Peluang Bertahan di LCR Honda Musim 2023", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/25/104200515/takaaki-nakagami-punya-peluang-bertahan-di-lcr-honda-musim-2023.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm