Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) DKPPKB Bangka Selatan Slamet Wahidin, Senin (12/9/2022). (Bangkapos.com/Adi Saputra)
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) DKPPKB Bangka Selatan Slamet Wahidin, Senin (12/9/2022). (Bangkapos.com/Adi Saputra) ( )

Capai 81,05 Persen Masyarakat di Bangka Selatan Telah Divaksin Dosis Dua

12 September 2022 16:51 WIB

SONORABANGKA.ID - Capaian vaksinasi dosis dua di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) kini mencapai 81,05 persen hingga awal Bulan September 2022.

Pencapaian vaksinasi pada dosis dua diringi  vaksinasi dosis satu ataupun dosis tiga, yang memang saat ini sedang dilakukan oleh pemerintah.

Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan terus melakukan percepatan vaksinasi, untuk masyarakat terutama mengantisipasi adanya penyebaran atau penularan covid-19 khususnya di Bangka Selatan.

Hal tersebut disampaikan Plt Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana (DKPPKB), Agus Pranawa melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Bangka Selatan Slamet Wahidin, kepada Bangkapos.com.

"Alhamdulillah capaian vaksinasi kita untuk dosis satu, dua, dan tiga terus kita kejar karena mengantisipasi adanya penularan dan penyebaran Covid-19,"ujar Slamet saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (12/9/2022).

"Sedangkan untuk persentase dosis satu sudah mencapai 96,06 persen (149, 864), dosis dua 81,05 persen (126,403) dan dosis tiga 37,94 persen (54,183) hingga awal bulan September ini," jelasnya.

DKPPKB Bangka Selatan terus melakukan koordinasi dan kegiatan, vaksinasi bagi masyarakat yang belum vaksin untuk segera vaksin.

"Ini semua berkat kerjasama dan kerja kerasa kita semua, karena kalau kami kerja sendiri mungkin capaian kita belum sampai sesuai ditetapkan oleh pemerintah," ucapnya.

Lebih lanjut Slamet menjelaskan kini pihaknya sedang mengalami kendala, terkait ketersedian stok vaksin yang sudah menipis dan menjadi kendala bagi pihaknya.

Kalau kendala lain tidak ada, cuma ada beberapa masyarakat yang tidak mau lagi divaksin karena mereka anggap penyakit Covid-19 tidak ada lagi ,masyarakat cukup vaksin satu kali," ucapnya.

"Padahal kan peraturan pemerintah kalau mau berangkat menggunakan transportasi udara atau pesawat, harus sudah vaksin dosis tiga. Terutama tidak perlu lagi untuk swab PCR maupun antigen lagi," kata Slamet.

Ia meminta kepada seluruh masyarakat khususnya Bangka Selatan, yang belum melakukan vaksinasi dosis satu, dua dan tiga untuk segera vaksin.

"Yo sepradek-sepradek yang belum vaksin segera untuk vaksin, demi untuk menjaga kesehatan diri sendiri maupun orang banyak. Agar terhindar dari penyebaran atau penularan Covid-19,"lanjutnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul 81,05 Persen Masyarakat di Bangka Selatan Sudah Divaksin Dosis Dua    , https://bangka.tribunnews.com/2022/09/12/8105-persen-masyarakat-di-bangka-selatan-sudah-divaksin-dosis-dua.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm