Emoji yang disebut dengan thumbs up ini memiliki lebih dari satu arti.
Dapat diartikan sebagai jawaban "iya" atau untuk mewakili ungkapan persetujuan lainnya.
Namun, emoji ini juga bisa dipakai sebagai sarkasme untuk menunjuk sesuatu atau tindakan yang sebenarnya tidak bagus.
3. Love Merah
Emoji love berwarna merah digunakan untuk mengekspresikan rasa cinta, romansa, hubungan romantis, dan persahabatan.
Bisa juga untuk menggambarkan rasa cinta atau menunjukkan bahwa orang itu berharga.
4. Emoji Tertawa
Hampir sama dengan wajah tertawa, emoji ini juga menggambarkan suasana yang lucu dan tidak tertahankan.
Emoji ini juga sering disebut rolling on floor laughing.
5. Emoji Wajah Sedih dan Keringat Menetes
Bagi beberapa orang, arti emoji ini adalah lelah, sedih, dan situasi negatif lain yang tidak mengenakkan.
Tetapi sebenarnya perasaan ini menggambarkan kecewa sekaligus lega di saat bersamaan.
Emoji ini seolah mengekspresikan meski ada situasi yang menyedihkan, tetapi kita lega karena masalah telah berakhir.
Jadi, itulah lima emoji yang sering digunakan. Apakah kamu juga sering gunakan emoji itu?
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533481196/5-tren-emoji-paling-sering-dipakai-saat-berkirim-pesan-ada-love-merah?page=all