Tiga unit mobil ambulans baru yang terparkir rapi di depan Halaman Kantor Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, Jumat (30/9/2022). Tiga unit ambulans itu dibeli menggunakan DAK sebesar Rp1,7 miliar.
Tiga unit mobil ambulans baru yang terparkir rapi di depan Halaman Kantor Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, Jumat (30/9/2022). Tiga unit ambulans itu dibeli menggunakan DAK sebesar Rp1,7 miliar. ( Bangkapos.com/Cepi Marlianto )

Rp1,7 Miliar Digelontorkan Pemkot Pangkalpinang Guna Beli Tiga Unit Ambulans Baru

1 Oktober 2022 08:49 WIB

SonoraBangka.id - Diketahui Pemerintah Kota Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung kembali mengeluarkan dana sekitar Rp1,7 miliar.

Hal ini dikarenakan untuk membeli tiga unit mobil ambulans yang akan dioperasikan secara gratis bagi warga setempat.

Di mana saat ini ketiga ambulans dengan warna putih motif garis merah itu sudah terparkir rapi di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang sejak beberapa hari lalu.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, dr Masagus M. Hakim mengatakan, biaya pembelian tiga unit ambulans ini berasal dari dana alokasi khusus atau DAK tahun anggaran 2022 bagi pemerintah kota setempat.

“Pembelian tiga unit ambulance ini dari dana alokasi khusus tahun 2022 dengan total anggaran Rp1,7 miliar,” kata Hakim kepada Bangkapos.com, Jumat (30/9/2022).

Hakim mengungkapkan, dibelinya tiga unit ambulans itu sebagai bentuk meningkatkan pelayanan dibidang kesehatan dan pelayanan publik bagi masyarakat. Selain itu, karena terdapat beberapa ambulans lama sudah banyak yang rusak.

Bahkan saat ini masih digunakan di beberapa puskesmas yang ada di daerah itu.

Di mana dalam waktu dekat tiga unit ambulans itu akan dipusatkan di beberapa puskesmas yang ada, terutama untuk dijadikan kendaraan operasional selama 24 jam dalam melayani masyarakat.

Hal itu sebagaimana arahan dari Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat untuk sektor kesehatan.

“Tiga unit ambulance ini nantinya akan digunakan untuk operasional di Puskesmas yang ada di Kota Pangkalpinang. Karena saat ini beberapa unit ambulans kita sudah tak layak pakai,” jelas Hakim.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm