IU
IU ( GRID.ID/Rizqy)

Penyanyi Korea "IU" Suspek Covid-19 Seusai Hadiri 'Milan Fashion Week'

3 Oktober 2022 09:37 WIB

SonoraBangka.ID - Kabar mengejutkan, solois IU dikabarkan suspek Covid-19 seusai menghadiri acara 'Milan Fashion Week' di Italia.

Dikarenakan sempat kontak dekat dengan orang positif Covid-19 seusai hadiri 'Milan Fashion Week', IU pun terancam batal menghadiri 2 acara besar lainnya.

Sebab, IU harus menjalani karantina mandiri karena suspek Covid-19 seusai menghadiri acara Milan Fashion Week.

Kabar ini tentu cukup mengejutkan penggemar dan membuat fans IU khawatir.

Melansir dari Allkpop.com, IU dikabarkan akan menjalani karantina mandiri setelah kontak erat dengan kasus Covid-19.

Berdasarkan laporan pada Jumat (30/9/2022), IU diklasifikasikan sebagai suspek Covid-19 atau orang dalam pantauan setelah baru-baru ini menghadiri 'Milan Fashion Week' di Italia.

Karena akan menjalani karantina mandiri, IU pun terancam tak bisa menghadiri 2 acara besar yang sudah dijadwalkannya jauh-jauh hari.

Pelantun lagu "Celebrity" itu dipastikan tidak akan menghadiri acara 'Chunsa International Film Festival' yang digelar pada Jumat (30/9/2022). 

Selain itu, IU juga belum bisa dipastikan apakah ia akan menghadiri acara 'New Balance 2022 Run-on Seoul's Women Event' pada 2 Oktober mendatang.

Saat ini, IU dikabarkan sedang menjalani tes PCR dan menunggu hasilnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm