Sebagai tuan rumah, Indonesia memperkenalkan budaya yang dimiliki ke dunia melalui para kontestan Miss Grand International.
Seni dan budaya menjadi bagian dari program Miss Grand International yang akan dijalani oleh peserta.
Sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, menyambut baik kontestan Miss Grand International 2022.
"Kami merasa terhormat menyambut semua kontestan ke negara kita yang indah untuk merayakan ulang tahun ke-10 Miss Grand International," jelas Sandiaga Uno seperti dilansir dari press release.
Ada 71 Peserta Miss Grand International
Sebagai informasi, Miss Grand International 2022 kali ini diikuti oleh 71 peserta dari berbagai negara di dunia.
Menjadi orang yang terpilih di negara mereka masing-masing, peserta Miss Grand International sudah tiba di Bali sejak 3 Oktober 2022 lalu.
Andina Julie Perwakilan Indonesia
Miss Grand Indonesia 2022, Andina Julie, mewakili Indonesia dalam Miss Grand International 2022.
Tampil mempesona di The Seminyak Beach Resort & Spa, Bali, Andina Julie terlihat mengenakan dress floral.
Ternyata, dress tersebut dibuat oleh desainer kondang Ivan Gunawan yang juga Direktur Miss Grand Indonesia.
Bersama Indonesia, Yayasan Mega Bintang siap menyukseskan Miss Grand Internasional 2022 dengan megah.
MS Glow Jadi Sponsor Utama
Salah satu brand kosmetik lokal, MS Glow, jadi sponsor utama acara ini.
"Aku bangga MS Glow jadi sponsor utama dari salah satu kontes kecantikan terbesar di dunia," ujar Maharani Kemala, pendiri dari MS Glow.
Maharani juga menyebutkan bahwa ia yang tumbuh di Bali sangat senang bisa memperkenalkan budaya dan kesenian di Indonesia.
Nah, itulah fakta dari Miss Grand International 2022.
Semoga acaranya sukses diselenggarakan ya!
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533513724/diselenggarakan-di-indonesia-ini-fakta-miss-grand-international-2022?page=all