Max Verstappen saat berlaga pada GP Jepang dan mengunci gelar juara dunia Formula 1 (F1) 2022(Dok. Red Bull Racing)
Max Verstappen saat berlaga pada GP Jepang dan mengunci gelar juara dunia Formula 1 (F1) 2022(Dok. Red Bull Racing) ( KOMPAS.COM)

Kontroversi Kemenangan Verstappen di GP Jepang, hingga Berhasil Jadi Juara Dunia

10 Oktober 2022 22:13 WIB

SONORABANGKA.ID - Pebalap Max Verstappen dinyatakan menang pada GP Jepang. Dengan kemenangan tersebut, dia berhasil jadi juara dunia Formula 1 (F1) 2022. Tapi, kemenangan tersebut menuai kontroversi.

Balapan GP Jepang diperpendek hingga karena cuaca buruk. Saat itu, Charles Leclerc ada di posisi kedua. Namun, dia mendapat penalti lima detik, sehingga harus turun satu posisi.

Banyak yang bingung apakah poin akan diberikan sepenuhnya atau tidak, karena balapan baru berjalan 29 lap dari 53 lap yang dijadwalkan.

Dikutip dari Crash.net, Senin (10/10/2022), FIA sebelumnya sudah membuat perubahan regulasi terkait poin. Kalau balapan baru berjalan antara 25 persen hingga 50 persen, maka pemenang akan mendapat 13 poin.

Bila balapan sudah berjalan 50 persen hingga 75 persen, seperti pada kasus GP Jepang, maka pemenangnya akan mendapat 19 poin.

Dengan asumsi tersebut, maka Verstappen akhirnya mendapatkan 19 poin karena finis pertama. Sedangkan Sergio Perez yang naik ke posisi kedua, mendapatkan 14 poin. Leclerc sendiri akhirnya membawa pulang 12 poin.

Tapi, FIA menjelaskan bahwa pengurangan poin cuma diberlakukan jika balapan yang ditunda tersebut tidak dapat dilanjutkan kembali.

Sehingga, poin penuh akan diberikan. Dengan demikian, Verstappen unggul 113 poin dari rekan setimnya, Perez, yang ada di peringkat kedua klasemen sementara.

Terlepas dari kontroversi tersebut, pebalap Red Bull Racing Honda itu memang sudah mendominasi musim ini dengan 12 kemenangan dari 18 seri yang sudah berjalan. Sementara musim ini, cuma tersisa empat seri lagi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kontroversi Kemenangan Verstappen di GP Jepang, hingga Jadi Juara Dunia", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/10/124100615/kontroversi-kemenangan-verstappen-di-gp-jepang-hingga-jadi-juara-dunia.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm