Polres Pangkalpinang Peringati Maulid Nabi 1444 H Tahun 2022
Polres Pangkalpinang Peringati Maulid Nabi 1444 H Tahun 2022 ( Humas Polres Pangkalpinang)

Polres Pangkalpinang Peringati Maulid Nabi 1444 H Tahun 2022

14 Oktober 2022 15:06 WIB

SONORABANGKA.ID - Polres Pangkalpinang peringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H di aula Sarja Arya Racana Polres Pangkalpinang.

Kegiatan ini mengangkat tema dengan meneladani akhlak dan kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW, kita mewujudkan Polri yang presisi.

Kapolres Pangkalpinang AKBP Dwi Budi Murtiono, S.I.K M.H, melalui Kabag Ops Polres Pangkalpinang AKP Toni Susanto, S.H, yang memimpin dan membuka acara peringatan tersebut dengan penceramah Ustaz K.H Akhmad Syaekhu, S.Pd.

Dalam pembukaannya AKP Toni Susanto, menyampaikan melalui siraman rohani peringatan ceramah agama dalam rangka memperingati maulid nabi besar muhammad saw semoga kita semua dapat mencontoh suri tauladan yang telah dicontohkan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupannya.

"Banyak suri tauladan yang kita petik dari perjalanan hidup Rasulullah SAW, diantara teladan tersebut tentang gaya hidup sehari-hari. Tuntunan hidup sederhana yang didukung oleh kepribadian yang teguh, budi pekerti yang luhur, tingkah laku yang penuh kasih sayang dan lemah lembut merupakan perilaku kehidupan Nabi Muhammad SAW, hal itu adalah salah satu contoh yang perlu kita terapkan dalam berkehidupan sehari hari sebagai anggota Polri," terang Akhmad Syaekhu.

Diakhir ceramah, ustadz juga mengajak personil yang hadir untuk menjadikan peringatan ini bukan hanya sekedar peringatan yang bersifat lahiriah saja tetapi sebagai kesempatan untuk dijadikan perenungan kembali serta meresapi secara mendalam arti dan makna dari lahirnya seorang Nabi yang membawa petunjuk dari Allah sebagai sosok pemberi suri tauladan untuk umat manusia.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm