Inspirasi gaya pakai turtleneck.
Inspirasi gaya pakai turtleneck. ( Dok. Proenza Schouler & Getty Images)

Inspirasi Gaya Pakai Turtleneck yang Hangat Dikenakan saat Hujan

12 November 2022 09:06 WIB

SonoraBangka.idKenakan turtleneck top di saat hujan bisa menjadi pilihan menarik untuk Anda yang ingin tampil modis tapi juga bisa membuat tubuh terasa nyaman. 

Turtleneck adalah salah satu fashion item yang multifungsi, karena bisa menghangatkan tubuh sekaligus mengelevasi penampilan jadi lebih modis.

Lantas bagaimana cara memadumadankan turtleneck dalam penampilan sehari-hari?

Ini inspirasi gaya pakai turtleneck yang hangat dikenakan saat hujan.

1. Tampil versatile dengan oversized turtleneck

Mengenakan atasan turtleneck tidak harus memilih pakaian yang bodyfit, kamu juga bisa memakai yang oversized

Oversized turtleneck bisa kamu mix and match dengan celana kulot atau bahan untuk tampilan yang lebih klasik.

Masukkan sedikit oversized turtleneck-mu ke dalam celana untuk memberikan dimensi yang lebih terlihat pada bagian celananya. 

Kamu tinggal menambahkan stiletto heels untuk menunjang penampilan profesional untuk outfit ke kantor.

2. Tampil feminin dengan midi skirt

Tak harus celana, kita bisa mengkombinasikan turtleneck dengan midi skirt untuk penampilan yang lebih feminin.

Misalnya kamu bisa mengenakan rok model pleats atau lipit untuk penampilan yang lebih bertekstur. 

Sisanya, kamu tinggal memadumadankannya dengan mengenakan high heels, boots atau bahkan sneaker untuk gaya lebih kasual. 

3. Tampil maskulin dengan lapisan kemeja


Ingin penampilan yang lebih edgy dengan sentuhan maskulin? Kamu bisa bergaya dengan layered style.

Caranya dengan melapisi turtleneck top dengan kemeja polos dengan kancing bagian atas yang dibiarkan terbuka.

Jika kamu merasa penampilan ini hanya akan membuatmu terasa gerah, maka gantilah dengan sleeveless turtleneck top

Kemudian mix and match penampilanmu dengan celana jeans untuk penampilan kasual atau high waist pants untuk gaya lebih formal.

4. Tampil unik dengan jumpsuit

Punya jumpsuit yang jarang terpakai di lemari? Ini adalah saat yang tepat untuk mengeluarkannya.

Pakailah turtleneck top di balik jumpsuit untuk penampilan yang sophisticated

Bahkan, mix and match ini juga terbilang hijab friendly, jika jumpsuit yang kamu miliki tidak terlalu bodyfit

5. Tampil berlapis dengan dress

Gaya mix and match layered style juga bisa kamu terapkan saat mengenakan dress

Kamu bisa mengenakan turtleneck di balik dress kesukaanmu untuk penampilan yang lebih hangat. 

Bukan hanya bisa dikenakan di bagian dalam gaun aneka model, kamu juga bisa memakai turtleneck ini di bagian luar dress

Jadi saat musin hujan, kamu bisa gunakan beberapa inspirasi gaya pakai turtleneck yang hangat seperti yang sudah disampaikan di atas.

Happy styling!

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533565457/ini-inspirasi-gaya-pakai-turtleneck-yang-hangat-dikenakan-saat-hujan?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm