Gaya artis pakai sweater.
Gaya artis pakai sweater. ( Dok. Instagram @enzystoria & @prillylatuconsina)

Dari Kasual hingga Sporty, Ini 5 Gaya Artis Indonesia Pakai Sweater

12 November 2022 09:18 WIB

SonoraBangka.id - Hingga saat ini sweater adalah salah satu fashion item esensial yang bisa jadi pilihan gaya cuaca sedang dingin karena hujan.

Pasalnya, fashion item yang satu ini bisa memberikan tampilan kasual yang modis, tapi juga menghangatkan tubuh saat suhu sedang dingin.

Sweater juga terbilang versatile karena mudah mix and match dengan outfit lainnya, sesuai kebutuhan.

Seperti gaya artis tanah air yang mengenakan sweater untuk tampilan santai maupun penuh warna yang seru.

Ini dia gaya artis Indonesia pakai sweater yang bisa jadi inspirasi untuk Kawan Puan berpenampilan sehari-hari. 

Enzy Storia

Gaya artis pakai sweater.
Enzy Storia pakai sweater. Dok. Instagram @enzystoria

Enzy Storia tampil dengan gaya kasual mengenakan knitted zip sweater warna biru muda saat bersantai di taman.

Kesan hangat pada pemilihan outfit-nya tersebut dipadupadankan dengan legging hitam yang santai.

Tak lupa dengan sneaker putih dan kaus kaki warna senada untuk melengkapi penampilannya.

Gaya pakai sweater ala Enzy Storia ini bisa jadi inspirasi untuk tampilan kasual sehari-hari, saat cuaca sedang dingin karena hujan.

Alyssa Daguise

Gaya artis pakai sweater.
Alyssa Daguise dengan sporty sweater. Dok. Instagram @alyssadaguise

Walau punya aura feminin yang kuat, Alyssa Daguise tak kalah modis saat tampil sporty.

Seperti ketika mengenakan quarter zip sweater warna broken white yang dipadupadankannya dengan celana putih. 

Meskipun gayanya terlihat minimalis, namun penampilan ini justru membuat sang selebritas kelahiran 25 March 1998 ini terlihat effortlessly stylish.

Ia juga menata rambutnya dengan sleek bun yang rapi nan cantik, dilengkapi dengan sunglasses

Gaya artis pakai sweater.
Tantri Namirah pakai sweater bunga-bunga. Dok. Instagram @tantrinamirah

Untuk Kawan Puan yang ingin tampilan lebih penuh warna dan nuansa ceria, mesti mengintip gaya berpakaian ala Tantri Namirah.

Artis yang kerap berpenampilan penuh warna ini tampil percaya diri dengan full color sweater.

Sweater warna-warni dengan motif bunga yang dikenakannya tersebut dikombinasikan dengan celana ungu untuk kesan meriah ala cewek kue.

Jangan lupa juga shoulder bag warna putih untuk menyeimbangkan keseluruhan penampilannya yang sudah full color.  

Prilly Latuconsina

Gaya artis pakai sweater.
Prilly Latuconsina pakai crop sweater. Dok. Instagram @prillylatuconsina96

Apakah Kawan Puan punya tubuh petite atau mungil seperti aktris Prilly Latuconsina?

Jika ya, coba tiru gayanya saat mengenakan cropped sweater yang satu ini.

Cropped sweater warna hijau tersebut dipadupadankannya dengan ripped jeans yang kasual.

Berikan elemen tambahan untuk gaya yang lebih santai, seperti sneaker putih dan bucket hat.  

Sivia Azizah

Gaya artis pakai sweater.
Sivia Azizah dengan sweater hitam. Dok. Instagram @siviazizah

Kawan Puan yang suka main aman dengan gaya yang edgystyle ala Sivia Azizah bisa jadi inspirasi. 

Pelantun lagu "Reflection" ini kerap tampil dengan gaya streetstyle dan warna-warna gelap seperti hitam.

Salah satu fashion item favoritnya adalah sweater, seperti warna hitam, yang dipadupadankan dengan pleated pants warna senada.

Menyenadakan gaya ala cewek mamba, Sivia mix and match oversized sweater tersebut dengan turban hitam.

Jadi, begitulah beberapa gaya artis pakai sweater yang modis. Kira-kira gaya manakah yang Kawan Puan paling suka?

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533533868/sporty-hingga-kasual-ini-5-gaya-artis-indonesia-pakai-sweater?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm