Jennifer Lawrence mengaku merasa tertekan saat diminta menurunkan berat badannya untuk film The Hunger Games.
Jennifer Lawrence mengaku merasa tertekan saat diminta menurunkan berat badannya untuk film The Hunger Games. ( Tanya Audriatika / HAI ONLINE)

Aktris Jennifer Lawrence Merasa Tertekan Turunkan Berat Badannya di Film The Hunger Games

9 Desember 2022 13:55 WIB

SonoraBangka.ID - Salah satu Aktris Jennifer Lawrence mengungkapkan bahwa ia merasa tertekan ketika diminta untuk menurunkan berat badannya untuk perannya di film The Hunger Games.

Memerankan karakter Katniss Everdeen, Lawrence didorong untuk menurunkan berat badannya, seperti yang ia utarakan dalam series Variety’s Actors On Actors.

“Main di Hunger Games itu jadi tanggung jawab yang luar biasa. Dan buku-buku itu sangat besar [popularitasnya], dan gue tahu penontonnya itu anak-anak,” ujarnya dilansir dari NME.

Nggak hanya itu, ia juga menyebut banyak muncul pendapat yang berbeda soal seperti apa action figure ini digambarkan untuk anak-anak nantinya.

“Gue inget omongan ini, dan ini sebelum Me Too dan gue wanita, jadi itu berat buat gue. Lo bakal turun berapa kilo kira-kira?,” imbuhnya.

Namun, seiring berjalannya waktu, Lawrence saat itu juga masih muda, masih dalam masa pertumbuhan, dan nggak bisa diet. 

“Karena ya siapa yang mau diet? Gue juga kayak, gue nggak tahu apakah gue mau semua gadis yang bakal berpakaian seperti Katniss merasa nggak pede karena berat badan mereka. Gue juga nggak bisa membiarkan itu meresap ke dalam otak gue,” jelasnya.

Di 2012, Lawrence juga sempat menyebut kalau dirinya nggak bakal diet untuk sebuah peran.

“Gue nggak bakal pernah bikin diri gue kelaparan. Gue nggak mau anak-anak cewek kayak ‘Oh, gue mau kayak Katniss, jadi gue bakal skip makan malam’,” ujarnya saat itu. 

“Itu jadi sesuatu yang benar-benar gue jaga selama latihan…Gue berusaha bikin tubuh gue kelihatan bugar dan kuat, nggak kurus, apalagi kurang makan.”

Namun, selama tur pers untuk film Red Sparrow di 2018, Lawrence mengatakan kalau ini jadi kali pertama ia memutuskan untuk ‘disiplin’ tentang berat badannya buat sebuah peran.

“Gue selalu bertanya-tanya apa yang diperlukan buat bikin gue benar-benar diet, benar-benar lapar, karena gue belum pernah melakukan itu buat film,” ujar Lawrence kepada Vanity Fair.

Prekuel The Hunger Games, The Ballad of Songbirds and Snakes dikabarkan bakal rilis di bioskop November 2023 mendatang. (*)

https://hai.grid.id/read/073607315/jennifer-lawrence-merasa-tertekan-turunkan-berat-badannya-di-film-the-hunger-games

SumberHAI Online
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm