Pura Mangkunegaran
Pura Mangkunegaran ( dok.Kompas.com)

Warisan Budaya! Ini Sejarah Pura Mangkunegaran, Tempat Resepsi Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

11 Desember 2022 07:33 WIB

SonoraBangka.id - Resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan diselenggarakan di Pura Mangkunegaran, Solo.

Pura Mangkunegaran jadi sorotan dan banyak orang ingin tahu sejarah bangunan tersebut.

Ya, rangkaian acara pernikahan Kaesang dan Erina belum selesai. Setelah prosesi akad nikah pada 10 Desember 2022, Kaesang dan Erina masih harus mengikuti 3 prosesi lainnya.

Tepat di hari Minggu, 11 Desember 2022, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan melaksanakan prosesi ngunduh mantu, kirab, dan tasyakuran atau resepsi di Pura Mangkunegaran.

Pura Mangkunegaran adalah istana tempat kediaman para raja atau adipati Mangkunegaran.

Istana ini dibangun oleh Raden Mas Said atau Pangeran Sambernyawa, pendiri Mangkunegaran yang bergelar Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara I.

Hingga saat ini, Pura Mangkunegaran menjadi salah satu objek wisata bersejarah di Surakarta yang banyak dikunjungi oleh wisatawan Nusantara ataupun mancanegara.

Kaesang dan Erina akan melakukan resepsi pernikahan di bangunan bersejarah ini. Berikut sejarah Pura Mangkunegaran beserta kompleks bangunan dan fungsinya.

Sejarah berdirinya Pura Mangkunegaran

Pura Mangkunegaran didirikan oleh Raden Mas Said pada 1757, setelah menandatangani Perjanjian Salatiga.

Berdasarkan perjanjian itu, Raden Mas Said diakui sebagai pangeran merdeka dengan wilayah otonom berstatus kadipaten yang disebut Praja Mangkunegaran.

Raden Mas Said kemudian diangkat menjadi pendiri sekaligus penguasa pertama Mangkunegaran, dengan gelar Mangkunegara I, dan berkedudukan di Pura Mangkunegaran.

Pembangunan istana, baik yang meliputi pendirian bangunan baru dan memperindah bangunan yang sudah ada, terus dilakukan oleh para penguasa Mangkunegaran selanjutnya.

Misalnya pada 1886, Mangkunegara IV (1853-1881) melengkapi bangunan dengan menambah bangsal besi di sekeliling pendopo. 

Penyempuraan bangunan Pura Mangkunegaran sampai diperoleh bentuknya seperti sekarang dilakukan oleh Mangkunegara VII (1916-1944).

Kompleks bangunan dan fungsinya

Pura Mangkunegaran terletak di Jalan Ronggowarsito, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Kompleks bangunannya dibagi menjadi tiga halaman.

Halaman pertama disebut pamedan, yakni lapangan berdenah persegi panjang yang membujur dari barat ke timur.

Di sebelah timur pamedan terdapat bangunan Kavaleri Artileri berlantai dua dengan gaya Eropa, yang dulunya digunakan oleh pasukan Legiun Mangkunegaran.

Di belakang pamedan terdapat pintu gerbang yang akan mengantarkan pada halaman kedua, di mana terdapat Pendopo Ageng berbentuk Joglo dengan arsitektur bergaya Jawa-Eropa.

Pendopo biasa digunakan sebagai tempat pertunjukan tari dan wayang, yang diiringi dengan irama gamelan.

Di sebelah timur pendopo terdapat Perpustakaan Reksa Pustaka, yang dibangun oleh Mangkunegara IV.

Perpustakaan ini terletak di lantai dua bangunan Hamongpraja, yang digunakan sebagai kantor rumah tangga urusan istana.

Di sebelah utara pendopo terdapat peringgitan, Dalem Agung, dan tempat tinggal keluarga Mangkunegaran.

Nah, untuk sekarang ini Dalem Agung berfungsi sebagai museum, yang memamerkan berbagai macam benda seni, perhiasan, senjata, pakaian, hingga gambar penguasa Mangkunegaran.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053609398/sejarah-pura-mangkunegaran-warisan-budaya-yang-jadi-tempat-resepsi-pernikahan-kaesang-pangarep-dan-erina-gudono?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm