Dalam pembuatannya, cukup buat outline ilusi kantung mata menggunakan eyeshadow atau pensil alis kecokelatan lalu rapikan agar terlihat lebih natural.
Kemudian, tambahkan shimmer eyeshadow berwarna pink, cokelat, atau natural pada kelopak mata dan kantung mata agar terlihat lebih menonjol.
5. Bulu Mata Lentik dan Eyeliner Tipis
Hal yang menarik dari gaya makeup douyin ialah tampilan mata lebih besar, seperti bulu mata panjang dan lentik.
Gunakan maskara untuk melapisi bulu mata atas dan bawah, namun pastikan bentuknya tipis dan panjang, bukan tebal.
Kemudian tambahkan dengan bentuk eyeliner yang pas dan tipis yakni eyeliner sedikit naik dan memanjang tipis-tipis.
6. Blurred Lips
Terakhir, kunci pada tampilan douyin look adalah tampilan bibir yang penuh dan plumpy.
Untuk melakukannya, kamu bisa sedikit overline bibir dengan bentuk oval di tengah agar bibir terlihat penuh dan pouting.
Lalu, pastikan untuk mengaplikasikan lipstik berwarna kemerahan dan beri lip gloss.
Jadi, sudah tahu ya cara untuk membuat tampilan douyin makeup yang viral di TikTok. Selamat mencoba!
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533460344/tren-douyin-makeup-viral-di-tiktok-berikut-6-langkah-membuatnya?page=all