Supaya dapat mendapatkan ruangan yang lebih harmonis dan tenang, cabut berbagai peralatan elektronik bahkan yang paling kecil seperti smartphone. Selain lebih harmonis dan tenang, ini dapat mengurangi potensi paparan EMF di rumah.
4. Gunakan produk pembersih buatan sendiri
Ada banyak produk pembersih tidak beracun yang efektif di luar sana, namun beberapa di antaranya masih mengandung pewangi sintetis, pewarna, dan pengawet lainnya.
Anda dapat menggunakan produk pembersih alami. Misalnya membersihkan kaca dengan cuka putih dan air dengan perbandingan 50 : 50 dalam botol semprot.
Cuka sangat bagus untuk dibersihkan, dengan lusinan kegunaan di sekitar rumah.
5. Lihat pembersihan rumah sebagai perawatan diri
Membersihkan rumah adalah bentuk perawatan diri dan transformasi hidup. Memiliki jadwal pembersihan rutin dapat meningkatkan lebih banyak kreativitas, kejernihan mental, dan momentum dalam hidup.
6. Singkirkan penyegar udara sintetis
Jika Anda menyukai penyegar udara, perhatikan jika ini banyak yang tidak 100 persen alami, tetapi bebas dari banyak iritasi dan bahan kimia. Ada alternatif alami yang luar biasa seperti diffuser minyak atsiri, karangan bunga segar sesuai musim, bunga rampai, dan banyak lagi.
Anda dapat mengisi rumah Anda dengan uap aromatik dengan menambahkan rempah-rempah dan buah-buahan ke dalam sepanci air dan membiarkannya mendidih dengan api kecil.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Cara Detoks Rumah untuk Hadirkan Energi Positif Menurut Feng Shui", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2022/12/20/102655576/6-cara-detoks-rumah-untuk-hadirkan-energi-positif-menurut-feng-shui?page=all#page2.