SonoraBangka.id - Salah satu hal yang memang perlu di perhatikan yakni memilih cat dinding untuk area kamar mandi.
Seringnya, kamu menggunakan warna putih untuk cat dinding kamar mandi.
Hal ini lantaran putih bersifat netral dan membuat kamar mandi lebih cerah.
Meski begitu, warna putih di kamar mandi tidak disarankan lho.
Warna putih di kamar mandi dapat meninggalkan noda dengan mudah.
Selain putih, ada warna cat dinding yang tidak disarankan untuk kamar mandi.
Melansir dari Kompas.com, berikut warna cat dinding lainnya yang tidak disarankan dipakai untuk kamar mandi.
1. Merah
Merah menjadi warna pertama yang tidak disarankan untuk kamar mandi.
Warna merah tidak memberikan kesan nyaman dan menenangkan. Oleh karena itu, ada baiknya jika kamu menghindari warna ini.
2. Merah Muda
Kamar mandi membutuhkan warna dengan esensi nyaman dan menenangkan.
Sementara merah mudah menghadirkan kesan yang ceria.
Cat dinding kamar mandi dengan warna ini terkesan berlebihan.
3. Hitam
Warna hitam juga tidak disarankan untuk cat dinding kamar mandi.
Warna hitam memberikan kesan gelap dan suram.
Tak hanya itu, warna ini juga membuat kamar mandi terkesan lebih sempit dan kurang menarik.
Nah, itulah tadi berbagai warna yang tak disarankan untuk kamar mandi.
Ya, sebagai gantinya kamu bisa menggunakan warna yang menenangkan seperti biru laut.
Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533628786/banyak-digunakan-warna-cat-dinding-ini-tidak-disarankan-untuk-kamar-mandi?page=all