Selama Tahun 2022, BNNP Babel Berhasil Selamatkan 423.768 Jiwa
Selama Tahun 2022, BNNP Babel Berhasil Selamatkan 423.768 Jiwa ( BNNP Babel)

Selama Tahun 2022, BNNP Babel Berhasil Selamatkan 423.768 Jiwa

31 Desember 2022 15:49 WIB

SONORABANGKA.ID – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Brigjen Pol M.Z Muttaqien S.H,S.I.K. ,M.A.P didampingi Forkopimda Provinsi Bangka Belitung serta GM PT PLN Babel, GM PT Angkasa Pura Cabang Depati Amir, GM PT PELINDO II Cabang Pangkal Balam, menyampaikan Laporan Kinerja Akhir Tahun BNN di gedung BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Jumat (30/12/22).

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Brigjen Pol M.Z Muttaqien S.H,S.I.K. ,M.A.P mengatakan BNN RI di tahun 2022 terus memberikan edukasi ke seluruh masyarakat Indonesia melalui BNN yang ada di daerah untuk memperkecil jaringan Narkotika dan penggunanya.

“Dalam periode tahun 2022, BNN RI terus meningkatkan upaya war on drugs di berbagai bidang. sesuai dengan tagline yang digelorakan yaitu war on drugs, speed up never let up, BNN RI terus melakukan akselerasi dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika (p4gn) tanpa kenal lelah, pantang menyerah," katanya.

Dalam sambutanya, orang nomor satu di lingkungan BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tersebut mengatakan BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil mengungkapkan dengan penangkapan 14 Jaringan Narkoba lintas Sumatra oleh BNN Babel sejumlah 5,9 Kg shabu, 15,7 Kg ganja dan 1192 extasi senilai Rp 9,6 M, juga berhasil menyita asset kekayaan tersangka sebanyak Rp 16 M serta menyelamatkan ratusan ribu jiwa dalam satu tahun.

“BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil menyelamatkan 423.768 jiwa dalam satu tahun. di tahun 2022 bnn prov. kep. babel berhasil mengungkap dengan penangkapan 14 Jaringan Narkoba lintas Sumatra oleh BNN Babel sejumlah 5,9 Kg shabu, 15,7 Kg ganja dan 1192 extasi senilai Rp 9,6 M, juga berhasil menyita asset kekayaan tersangka sebanyak Rp 16 M," ujarnya.

Di penghujung sambutannya ia mengatakan keberhasilan BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam mengungkapkan kasus tidak lepas dari kerjasama yang kuat dari semua jajaran BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan juga melakukan join operation bersama berbagai pihak penegak hukum

“keberhasilan dan prestasi dalam penanggulangan masalah narkotika diraih dengan sinergitas yang kuat antara BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan seluruh stakeholders. oleh karena itulah, BNN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan apresiasi atas partisipasi dan peran aktif seluruh stakeholders yang selama ini menjadi mitra dalam upaya penanggulangan narkotika, baik dalam aspek pencegahan, pemberdayaan masyarakat, rehabilitasi, maupun pemberantasan.” pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm