Ilustrasi wewangian buah jeruk
Ilustrasi wewangian buah jeruk ( Photo by Brooke Lark on Unsplash)

Konsentrasi Meningkat, Cium Aroma Ini Agar Tahun 2023 lebih Produktif

2 Januari 2023 08:32 WIB

Aroma lemon dan jeruk adalah salah satu aroma yang baik untuk meningkatkan fokus dan mencegah kelelahan mental.

Masih dalam studi oleh Taskago, pekerja yang mencium aroma lemon atau jeruk selama bekerja cenderung membuat lebih sedikit kesalahan. 

Lavender

Wangi bunga lavender ternyata juga bisa membantu kita dalam meningkatkan produktivitas kerja.

Efek menenangkan yang timbul dari aroma lavender itu membuat para pekerja bisa lebih rileks dan menciptakan suasana hati yang baik selama bekerja.

Memiliki suasana hati yang baik selama bekerja dan tingkat stres yang relatif sedikit ini membuat para karyawan lebih produktif dalam bekerja.

Kayu Manis

Aroma wangi dari kayu manis yang biasanya kita cium di makanan ternyata juga bisa mengurangi stres akibat tekanan pekerjaan di kantor.

Selain itu, aroma kayu manis mampu meningkatkan fokus dan perhatian yang akurat terhadap detail.

Itu adalah dua hal yang sangat dibutuhkan agar dapat bekerja lebih produktif.

Peppermint 

Wangi aroma peppermint dapat merangsang pikiran jernih sekaligus meningkatkan suasana hati.

Bukan hanya itu, aroma satu ini juga dapat meningkatkan daya ingat, konsentrasi, dan kewaspadaan yang sangat berguna saat bekerja.

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533628975/sambut-2023-lebih-produktif-coba-cium-aroma-ini-untuk-tingkatkan-konsentrasi?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm