Ilustrasi tanaman terrarium.
Ilustrasi tanaman terrarium. ( UNSPLASH/NIELSEN RAMON)

Bisa Percantik Rumah dan Redakan Stres, Ini Cara Buat Terrarium

2 Januari 2023 14:17 WIB

SonoraBangka.id - Merakit terrarium bisa menjadi pilihan menyenangkan yang bisa dilakukan di waktu luang, khususnya bagi anda pecinta tanaman.

Dengan merakit terrarium, rumah akan jadi lebih indah sekaligus perasaan bisa menjadi lebih bahagia.

Anda mau tahu lebih lanjut tentang terrarium? Yuk, simak selengkapnya di sini seperti yang dijelaskan oleh President Director Terrarium Palace, Nur Fitri Hasanah.

Fitri menjelaskan, terrarium adalah seni menanam tanaman dalam wadah kaca yang menyerupai miniatur suatu ekosistem.

Ekosistem di sini bisa bermacam-macam, mulai dari ekosistem gurun, hutan hujan tropis, hingga terestrial.

Ada terdapat beberapa lapisan dalam terarrium.

"Lapisan paling bawah ada kerikil, terus ada pasir hias, ada media tanam, dikasih pasir hias lagi, nggak lupa ada tanamannya juga," jelas Fitri dalam live Instagram NOVA, Jumat (29/07) siang.

Cara membuat terrarium ternyata mudah dilakukan, lo!

Fitri mengatakan, kunci merakit terrarium adalah dengan memperhatikan urutan lapisannya.

"Jadi memang kerikil (berada) yang paling dasar itu ada tujuannya, yaitu untuk membuat saluran drainase dari terrarium ini," ucap Fitri.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm