Cara pemakaiannya pun mudah. Kita hanya cukup mengoles minyak kelapa ke area bibir lalu beri pijatan lembut dengan gerakan melingkar.
Setelah itu, biarkan selama semalaman.
Di hari esok, bilas sampai bersih.
Sebaiknya, lakukan perawatan ini setiap hari untuk mendapat hasil optimal.
Selain pakai minyak kelapa, garis senyum juga bisa kita hilangkan menggunakan minyak zaitun.
Sifat anti penuaan minyak zaitun berasal dari polifenol dan asam oleat di dalamnya.
Selain itu, lemak tak jenuh tunggal dalam minyak ini membantu mencegah munculnya garis senyuman baru serta memberi kontribusi untuk menghaluskan kerutan yang terbentuk.
Ditambah dengan manfaat minyak zaitun yang mampu menjaga kelembapan kulit dan regenerasi sel kulit.
Itulah 2 jenis minyak yang bisa kita gunakan untuk menghilangkan kerutan di sekita bibir.
Perlu diingat bahwa pengobatan ini hanya dapat mengurangi penampakan keriput tetapi tidak akan menghilangkan garis-garis halus dan kerutan sepenuhnya.
Nah, selamat mencoba ya!
Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053426991/murah-meriah-begini-cara-menghilangkan-garis-senyum-secara-alami-cuma-modal-minyak-kelapa?page=all