SonoraBangka.id - Sup delapan jenis atau eight treasure soup adalah salah satu makanan khas Imlek. Sup ini melambangkan keberuntungan dan harapan supaya apa yang diimpikan bisa segera tercapai. Dalam sup delapan bentuk biasa berisi hewan laut seperti udang, abalone, ikan, dan teripang. Bahan-bahan tersebut dimasak bersama dengan jamur, kacang ginko, dan biji lotus. Namun ada pula masyarakat yang mengombinasikan atau bahkan mengganti isian bahan supnya. Poin terpenting ialah bahan yang digunakan delapan jenis atau lebih dari itu. Berikut resep sup delapan bentuk mengutip dari laman GoodFood.
Resep sup delapan jenis khas Imlek
Bahan
10 gram jamur shitake kering
375 gram mi telur segar kental
4 lempeng hu pio atau perut ikan ukuran besar
200 gram udang yang sudah dikupas dan dibersihkan
5 cangkir kaldu ayam
60 ml kecap asin rasa ringan
2 sdt cuka beras
200 gram dada ayam, potong memanjang
200 gram daging babi panggang, potong (non halal - bisa diganti daging sapi slice)
1/2 buah bawang bombai, cincang halus
1 buah wortel, potong tipis memanjang
120 gram kacang polong
4 batang daun bawang, iris tipis
4 lempeng hu pio atau perut ikan ukuran besar
Cara membuat sup delapan jenis khas Imlek
1. Rendam jamu shitake dengan air mendidih selama 20 menit atau sampai lunak. Tiriskan dan peras airnya. Buang batangnya lalu iris tipis-tipis.
2. Didihkan air dalam panci besar lalu masak mi selama 1 menit atau hingga matang. Tiriskan lalu bilas dengan air dingin. Bagi secara merata menjadi empat mangkuk saji.
3. Rebus kaldu ayam menggunakan api besar. Kecilkan apinya lalu tambahkan kecap asin dan cuka beras, aduk hingga tercampur. Didihkan selama 2 menit, kemudian masukkan daging ayam, udang, dan daging babi. Masak lagi selama 2 m2nit atau hingga matang.
4. Tambahkan bawang bombai, wortel, kacang polong, jamur shitake, hu pio, dan setengah daun bawang. Masak selama 1 menit atau hingga wortel empuk.
5. Bagi sayuran dan daging ke dalam 4 mangkuk saji yang sudah berisi mi. Tuang kaldu panas di atasnya lalu hiasi dengan sisa daun bawang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Makanan Khas Imlek, Sup Delapan Jenis", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/02/11/180800975/resep-makanan-khas-imlek-sup-delapan-jenis.