Tanaman philodendron yang bisa menyerap racun.(SHUTTERSTOCK)
Tanaman philodendron yang bisa menyerap racun.(SHUTTERSTOCK) ( KOMPAS.COM)

8 Tanaman Feng Shui Paling Baik untuk Dirawat dalam Rumah

26 Januari 2023 22:22 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Sudah sewajarnya kita mengharapkan kesehatan, dan keberuntungan yang lebih baik saat tahun baru datang. Nah, salah satu cara yang diyakini dapat membawa keberuntungan pada tempat tinggal kita adalah feng shui.

Dilansir dari Goodhouse Keeping, feng shui adalah praktik asal China kuno yang mengatur tata bangunan, objek, dan ruang untuk menemukan harmoni dan keseimbangan.

Nah, dalam feng shui, untuk mencapai keseimbangan, semua ruangan membutuhkan energi hidup.

Tanaman pun bisa membawa energi hidup itu. Sebab menurut ahli feng shui Susan Chan, feng shui tanaman merupakan cara termudah untuk membawa chi atau energi vital ke dalam rumah.

Menempatkan tanaman dalam ruangan memang diyakini dapat membantu mengundang energi tertentu ke dalam rumah.

Misalnya, menarik cinta dengan menanam tanaman yang memiliki daun berbentuk hati atau membawa keberuntungan dengan memelihara “pohon uang.”

Selain itu, tanaman juga dapat menjadi dekorasi hidup yang tidak hanya menambahkan dimensi dan warna ke dalam ruang, tetapi juga memberi sentuhan alam.

"Tanaman telah terbukti menunjukkan peningkatan kreativitas, produktivitas, dan pandangan positif," kata ahli berkebun Lindsay Pangborn.

Nah, untuk mengetahui tanaman apa saja yang diyakini dapat mendatangkan kekayaan, cinta, kesehatan, dan keberuntungan lainnya, berikut daftarnya.

Pohon keberuntungan

Nama pohon uang ini sebenarnya berasal dari praktik feng shui, yang menyakini bahwa pohon ini akan membawa energi positif dan keberuntungan bagi pemiliknya.

Selain itu, tanaman yang juga disebut kacang saba ini dapat tumbuh subur dalam cahaya tidak langsung, hanya membutuhkan penyiraman yang jarang, dan sempurna untuk ruang tamu yang mungil. 

Pangborn juga mengatakan bahwa kehadiran tanaman ini diyakini dapat mengurangi stres dan kecemasan.

Philodendron

Karena waktu tumbuhnya yang cepat dan perawatan yang rendah, tanaman philodendron klasik ini diyakini menjadi tanaman feng shui yang sangat cocok untuk mendatangkan cinta.

Daunnya yang lembut dan berbentuk hati dapat membantu mengaktifkan area pernikahan dan hubungan di “ruang” kita.

Lalu untuk efek tambahan, mungkin kita bisa mendapatkan dua buah tanaman ini.

"Sepasang tanaman dapat menekankan kemitraan yang setara dan seimbang yang ingin Anda dapatkan," ujar ahli feng shui Anjie Cho.

Pothos

Pothos merupakan pembersih udara yang sangat baik, cocok untuk diletakkan di sudut-sudut terabaikan di rumah, seperti di atas lemari dapur atau kamar mandi.

Umumnya, daun tanaman ini tumbuh merambat hingga panjang dan berdaun, menjadikannya tanaman gantung dalam ruangan yang sempurna.

Tak cuma itu, tanaman ini memiliki perawatan mudah dan gampang hidup. Tak heran, “Devil's Ivy” pun jadi julukannya.

Cho juga berpendapat bahwa pothos sangat baik untuk pemula. Bahkan, pothos adalah salah satu tanaman feng shui yang paling mudah dirawat.

Apalagi, daunnya yang bulat dan lembut meningkatkan kelembutan dan harmoni ke seluruh ruangan.

Jade Plant

Dalam praktik feng shui, tanaman satu ini mewakili keberuntungan karena daunnya yang bulat.

Pangborn juga merekomendasikan agar kita memelihara tanaman jade ini.

Sebab, tanaman ini dapat tumbuh subur di daerah yang cerah dan memiliki kebutuhan penyiraman yang rendah.

Calathea

Berkat daunnya yang berwarna-warni dan bergaris-garis, tak mengherankan bila tanaman ini dapat membawa semangat ke rumah kita.

Sayangnya, perawatan calathea sedikit lebih merepotkan dibanding tanaman hias lainnya.

Tanaman ini perlu tetap lembap dan tidak mentolerir kekeringan.

Ingat, tanaman yang layu atau sekarat dapat mengundang chi negatif. Jadi, pastikan untuk merawat calathea dengan benar.

Bila siap merawatnya, tanaman ini bisa jadi pembersih udara dalam ruangan yang baik dan akan menambah warna dalam rumah kita.

Bambu keberuntungan

Kalai ingin meningkatkan perkembangan pribadi dan energi positif dalam rumah, rawatlah bambu keberuntungan.

Tanaman yang dapat tumbuh dengan cepat ini memiliki batang terkumpul yang memiliki tinggi mencapai ketinggian sekitar 40,64 cm, sementara yang tertanam dalam kerikil berfungsi memelihara pertumbuhan akar.

Untuk tumbuh subur, tanaman ini hanya perlu cahaya terang saja, menjadikannya pilihan tepat untuk dekorasi kantor.

Karena bisa tumbuh dengan mudah, tanaman ini dapat menginspirasi kita untuk melakukan hal yang sama.

Snake Plant

Selain memiliki desain dua warna yang dapat menambah kecerahan pada ruangan, pertumbuhan ke atasnya dapat mendorong chi yang baik.

Snake plant juga mudah diplihara karena dapat mentolerir cahaya rendah dan kekeringan.

Rubber Tree Plant

Jika mencari tanaman dalam ruangan yang mungil, rubber tree yang memiliki daun tebal, mengkilap, dan garis-garis ungu ini bisa jadi pilihan terbaik.

Daunnya yang melengkung pun dapat melembutkan area dengan suasana yang keras di rumah kita.

Tanaman tropis ini perlu sering disiram agar tanahnya tetap lembap setiap saat.

Kendati demikian, tanaman ini tidak menyukai ruangan bercahaya rendah. Jadi, kurang cocok bagi mereka yang tinggal di apartemen.

Bagua map

Menurut Cho, tanaman feng shui dapat diletakkan di manapun, terlepas dari bagua map (peta energi feng shui).

Tapi jika ingin meningkatkan energi tertentu dalam hidup, carilah area tertentu di rumah kita dengan menggunakan bagua map, lalu tempatkan tanaman.

Yakinkan diri bahwa energi tanaman akan membantu pertumbuhan dan merevitalisasi potensi energi "macet" dalam rumah kita.

Nah untuk mencari area tertentu dalam bagua map, cobalah untuk melihat ke dalam ruangan dari pintu depan rumah.

Setelah itu, bayangkan area kekayaan dan kemakmuran berada di paling kiri atas rumah, sedangkan area pernikahan dan hubungan berada di paling kanan atas.

Kita juga bisa menambahkan tanaman dengan daun berbentuk hati di ruang pernikahan dan hubungan atau pohon uang dalam ruang kekayaan dan kemakmuran.

Bisa juga dengan mencari tanaman atau pot yang cocok dengan warna area bagua itu.

Cara memilih tanaman feng shui terbaik

Pilihlah tanaman dengan daun yang sehat dan bulat, bukan kering dan runcing untuk menjaga agar energi ruang tetap lembut dan harmonis.

Tanaman yang tumbuh ke atas juga umumnya mempromosikan gerakan energi positif.

Misalnya, memelihara bambu yang tumbuh dengan cepat dan mudah akan meningkatkan pertumbuhan dan kemakmuran dalam kehidupan kita.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Tanaman Feng Shui Terbaik untuk Dirawat dalam Rumah ", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2022/02/25/215701520/8-tanaman-feng-shui-terbaik-untuk-dirawat-dalam-rumah?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm