Ilustrasi sosis asam manis.
Ilustrasi sosis asam manis. ( DOK.SHUTTERSTOCK/SUNG MIN)

Lauk Makan Praktis, Berikut Cara Mmebuat Tumis Sosis Saus Tiram

30 Januari 2023 20:50 WIB

SonoraBangka.id -  Sosis selain dijadikan campuran pada nasi goreng, sop, dan capcay juga nikmat dijadikan masakan tumis. Tumis sosis saus tiram mudah dibuat untuk menu makan malam praktis, dengan bahan sederhana yaitu bawang bombai, sosis, jamur enoki, saus tiram, garam, dan gula. Tumis sosis dengan margarin agar lebih gurih dan masakan harum menggugah selera. Simak resep tumis sosis saus tiram berikut ini, dikutip dari buku "Kreasi Sosis Istimewa" (2016) karya Sri Rahayu terbitan Laskar Group. 

Resep tumis sosis saus tiram

Bahan:

5 buah sosis

1 bungkus jamur enoki

1/2 buah bawang bombai

2 sdm margarin

1 sdm saus tiram

Gula sesuai selera

Garam sesuai selera 

Cara membuat tumis sosis saus tiram:

1. Potong sosis yang telah dikupas menjadi dua.

2. Belah sosis menjadi empat salah satu ujung sosis, namun jangan sampai putus

3. Panaskan wajan dengan margarin, tumis bombai hingga harum.

4. Masukkan sosis hingga mekar seperti bunga.

5. Masukkan jamur enoki yang sudah dicuci.

6. Tambahkan saus tiram, garam, dan sedikit gula.

7. Aduk hingga rata. Angkat dan sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tumis Sosis Saus Tiram, Cocok Dimakan dengan Nasi", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/01/29/140400675/resep-tumis-sosis-saus-tiram-cocok-dimakan-dengan-nasi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm