Pembangunan Masjid Agung Kubah Timah Didukung Para Ulama Se Kota Pangkalpinang
Pembangunan Masjid Agung Kubah Timah Didukung Para Ulama Se Kota Pangkalpinang ( Kominfo Pangkalpinang)

Pembangunan Masjid Agung Kubah Timah Didukung Para Ulama Se Kota Pangkalpinang

14 Februari 2023 08:08 WIB

SONORABANGKA.ID - Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil menerima silaturahmi ulama, tokoh agama, tokoh pemuda dan berbagai organisasi di rumah dinas Walikota usai salat Subuh, Senin (13/2/2023).


Silaturahmi tersebut memuat pokok pembahasan pembangunan masjid yang sedang dikerjakan dan tata kelola ke depannya. Seperti sarana toilet, tempad wudhu, penentuan arah kiblat dan petugas-petugas masjid.

Rombongan ulama dan Wali Kota langsung meninjau lokasi pembangunan Masjid Agung Kubah Timah di eks gudang beras, tidak jauh dari rumah dinas wali kota. Selain itu tampak Plt Sekda Mie Go, Asisten II Suryo Kusbandoro, dan Plt Kadin Kominfo Febri Yanto.

Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) menyampaikan nantinya SDM untuk tata kelola juga melibatkan yayasan tidak hanya dari Pemkot Pangkalpinang.

“Saat ini, kita sudah membentuk tim untuk seleksi mulai dari marbot, muadzin, imam, dan khatib. MUI beserta tim-tim yang tergabung dalam yayasan ini berkolabarosi dengan pemerintah, antara ulama dan umara bahwa inilah Pemerintah Kota Pangkalpinang dan ulama serius membangun tempat ibadah dengan harapan masjid ini menjadi ikon kebanggaan Kota Pangkalpinang kedepan,” katanya.

Menurutnya, jika pembangunan masjid ini sudah selesai, bukan saja menjadi tempat ibadah bagi umat muslim. Namun menjadi wadah untuk membentuk kekuatan spiritual keimanan. Termasuk bila orang luar kota datang ke sini, tidak hanya kenal Kota Pangkalpinangnya semata tapi juga kenal Masjid Agung Kubah Timah.

“Insya Allah orang kenal Pangkalpinang, kenal Masjid Agung Kubah Timah. Mudah-mudahan masjid Agung Kubah Timah ini tidak hanya menjadi ikon tetapi menjadi kekuatan spiritual keimanan, Iptek dan Imtaqnya, iman taqwa kita masyarakat Pangkalpinang benar-benar masyarakat yang madani, masyarakat yang kondusif, walaupun kita berbeda agama tetapi kita selalu bersama-sama dalam membangun nagara ini khususnya Kota Pangkalpinang,” pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm