Bayam mengandung vitamin yang larut dalam lemak
Bayam mengandung vitamin yang larut dalam lemak ( freepik/racool-studio)

Gurih Tidak Pahit, Berikut Ini Cara Membuat Peyek Bayam Kremes

18 Februari 2023 16:08 WIB

SonoraBangka.id -  Bayam mengandung nutrisi dan antioksidan yang baik untuk tubuh, dapat menurunkan tingkat tekanan darah, meningkatkan kesehatan mata, dan mencegah kanker. Bayam memiliki rasa yang pahit dari asam oksalat pada daun bayam, untuk mengatasi hal tersebut gunakan daun bayam segar. Bayam selain dibuat sayur bening, kamu juga bisa mengolahnya menjadi peyek atau rempeyak yang renyah. Simak resep peyek bayam kremes berikut ini, dikutip dari buku "Variasi Lauk Kremes, Sehat dan Praktis" (2021) karya Sugi Hartati terbitan Andi Publisher.

Resep peyek bayam kremes

Bahan:

20 lembar daun bayam lebar segar

5 siung bawang putih

1 sdt ketumbar

2 cm kunyit

6 butir kemiri

1 sdt garam

1 lembar daun jeruk, iris tipis

250 gram tepung beras

75 gram tepung kanji

1 butir telur, kocok lepas

Penyedap rasa secukupnya

430 ml air

500 ml minyak goreng, untuk menggoreng 

Cara membuat peyek bayam kremes:

1. Cuci bersih daun bayam dengan air mengalir agar kotoran yang menempel hilang, lalu tiriskan.

2. Haluskan bawang putih, ketumbar, kunyit, kemiri, dan garam. Campurkan bumbu halus dengan tepung, lalu tambahkan air sedikit demi sedikit.

3. Masukkan telur, lalu aduk hingga rata.

4. Tambahkan garam, daun jeruk nipis, penyedap rasa, aduk rata.

5. Ambil satu lembar daun bayam. Celupkan dalam adonan tepung.

6. Sementara itu panaskan minyak goreng, lalu masukkan bayam yang telah dicelup bumbu satu per satu, goreng hingga kering. Angkat dan tiriskan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul " Resep Peyek Bayam Kremes, Gurih Tidak Pahit ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/02/16/200500675/-resep-peyek-bayam-kremes-gurih-tidak-pahit-.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm