Ilustrasi asap rokok.
Ilustrasi asap rokok. ( Shutterstock/Dina V)

Ternyata, Begini Tips Hemat Menghilangkan Bau Rokok pada Pakaian

22 Februari 2023 15:59 WIB

Mengenai durasi, Kawan Puan bisa sesuaikan dengan seberapa banyak bau yang ditinggalkan oleh asap rokok tersebut ya.

2. Rendam Pakaian dalam Larutan Baking Soda

Selanjutnya, kamu bisa merendam baju di dalam baskom atau bak mandi. Jangan lupa masukkan satu gelas baking soda dan satu ember air hangat.

Tips ekonomis meminta kamu merendam pakaian selama satu malam, supaya campuran tersebut dapat menetralisir bau secara optimal.

3. Mulai Mencuci Pakaian

Setelah direndam, cuci sesuai dengan petunjuk label perawatan garmen menggunakan deterjen tanpa pewangi.

Kamu juga disarankan menambahkan 5 sendok makan cuka dan 200 ml air ke dalam mesin cuci. Biarkan cucian terendam selama satu jam sebelum membilas pakaian ya.

Apabila kamu mencuci menggunakan tangan, kamu bisa menambahkan campuran air cuka tersebut saat proses pembilasan.

4. Jemur Pakaian

Selanjutnya, Kawan Puan harus menjemur pakaian di atas tali jemuran atau rak pakaian di bawah sinar matahari.

Lebih lanjut, untuk pengeringan menggunakan mesin cuci. gunakan pengaturan suhu rendah untuk meminimalisir bau rokok, ya.

5. Gunakan Pengaharum Pakaian

Tak semua bau rokok bisa hilang meski telah dijemur, untuk itu kamu perlu menggunakan pengharum pakaian.

Produk ini memiiki formula khusus, sehingga mampu menutupi bau, lho. Kamu hanya perlu menyemprotkan pengharum tersebut di luar ruangan saat proses penjemuran ya.

Jadi, itulah tips hemat menghilangkan bau rokok pada pakaian yang bisa kamu coba di rumah.

Semoga bermanfaat ya!

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533208979/tips-hemat-menghilangkan-bau-rokok-pada-pakaian-sudah-tahu-caranya?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm