Bill Gates.
Bill Gates. ( Bloomberg)

Mengaku Bukan Penggemar Bir, Bill Gates Justru Borong Saham Heineken

23 Februari 2023 17:04 WIB

SonoraBangka.ID - Salah satu orang terkaya dunia, Bill Gates, membeli saham produsen bir, Heineken, dalam jumlah besar.

Dilansir dari Entrepreneurfounder Microsoft itu membeli 10,8 juta lembar saham Heineken senilai sekitar 939,87 juta dollar AS atau Rp 14,26 triliun (asumsi kurs Rp 15.200 per dollar AS) pada 17 Februari lalu.

Saham itu dibeli Gates dari perusahaan ritel dan minuman multinasional asal Meksiko, FEMSA, yang telah melepas seluruh kepemilikan saham Heineken, yakni sebanyak 18 juta lembar saham.

Dengan aksi akuisisi tersebut, Bill Gates kini menggenggam sekitar 3,76 persen saham perusahaan asal Belanda itu.

Mengaku bukan penggemar bir

Aksi korporasi itu dilakukan Gates meskipun ia sempat mengaku tidak terlalu menyukai bir.

Dalam sebuah sesi diskusi yang dilakukan Reddit beberapa tahun lalu, Gates sempat ditanya, apa bir favorit dia.

"Saya bukan peminum berat bir," tulis Gates, dikutip Kamis (23/2/2023).

"Ketika saya datang ke suatu acara seperti pertandingan baseball, Saya meminum bir ringan untuk dapat menikmati suasana bersama dengan peminum bir lain. Maaf mengecewakan para peminum bir," tambah dia.

Asal tahu saja, Heineken bukan satu-satunya perusahaan Belanda yang menjadi tujuan investasi Gates.

Gates juga memiliki saham online supermarket Picni dan memiliki ketertarikan untuk menempatkan dananya di perusahaan pupuk, OCI.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengaku Bukan Penggemar Bir, Bill Gates Justru Borong Saham Heineken ", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2023/02/23/154500026/mengaku-bukan-penggemar-bir-bill-gates-justru-borong-saham-heineken-.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm