SonoraBangka.id - Dendeng biasanya terbuat dari daging sapi, namun kali ini kamu bisa menggantinya dengan jamur tiram. Dendeng nabati dari jamur tiram bisa dimasak menjadi kering dendeng sambal pengantin, bahan bumbu terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemiri, cuka, merica, dan garam. Kering dendeng sambal pengantin bisa untuk stok lauk saat sahur, setelah matang masukkan ke dalam stoples atau wadah kedap udara. Simak resep kering dendeng sambal pengantin, dikutip dari buku "Lauk Sehat dan Awet dari Bahan Nabati Dendeng dan Abon" (2011) karya Ayu Rini terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep kering dendeng sambal pengantin
Bahan:
400 gram dendeng nabati, iris bentuk korek api
Minyak goreng secukupnya
Haluskan:
3 buah bawang merah
4 siung bawang putih
2 butir kemiri
6 buah cabai merah